Kunjungan SD Aisyiyah Unggulan Gemolong ke FKIP, Perkuat Silaturahim
Rabu (25/10/23), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menerima kunjungan dari SD Aisyiyah Unggulan Gemolong Sragen, Jawa Tengah. Acara ini merupakan salah satu upaya mempererat silaturahim antara FKIP UAD dan sekolah-sekolah Muhammadiyah.
Sebanyak 389 siswa dan 30 guru tiba di Amphitarium Kampus 4 UAD pada pukul 13.30. Hermanto, M.Hum, selaku MC, menyambut siswa-siswi SD Aisyiyah Unggulan Gemolong dengan semangat dan penuh keceriaan.
Sambutan pertama datang dari Syariful Fahmi, M.Pd., Humas FKIP UAD. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan selamat datang kepada para tamu dari SD Aisyiyah Unggulan Gemolong. Fahmi juga memberikan kuis-kuis untuk membangun semangat siswa-siswi SD Aisyiyah Unggulan Gemolong.
Sambutan kedua Fathurohman, M.Pd. sampaikan mewakili rombongan SD Aisyiyah Unggulan Gemolong. Ia mengungkapkan rasa terima kasih atas kesempatan kunjungan akademik ini. Fathurohman juga menekankan betapa pentingnya kerja sama antara FKIP dengan sekolah-sekolah mitra dalam meningkatkan mutu pendidikan.
Narasumber acara, Dr. Fitri Indriani, M.Pd.I, kemudian mengambil alih acara. Ia memberikan kisah inspiratif Syekh Junaid Al Bagdadi dengan tema “Allah Melihat Kita Dimanapun”. Melalui kisah tersebut, siswa-siswi memberikan tanggapan mengenai pesan yang dapat mereka ambil. Beberapa siswa menyebutkan bahwa dari kisah tersebut mengajarkan untuk menghindari iri dengki, tidak menyebar hoax, tidak berprasangka buruk, dan tidak mem-bully.
“Orang yang mau pintar dan soleh, harus selalu dekat dengan gurunya”, ujar Dr. Fitri menutup sesi kisah inspiratifnya.
Dr. Fitri juga menambahkan bahwa dalam melakukan sesuatu harus sesuai dengan kondisinya. Ia mengingatkan untuk tidak merasa iri kepada orang lain, karena kondisi orang berbeda-beda.
Acara berakhir dengan ice breaking yang melibatkan interaksi dengan siswa-siswi SD Aisyiyah Unggulan Gemolong. Selain itu, mereka juga menyanyi dan menari bersama Tim Kreatif Humas FKIP. Setelah acara kunjungan di FKIP ini, siswa-siswi SD Aisyiyah Unggulan Gemolong melanjutkan kunjungan ke Museum Muhammadiyah.
(ql)