KKN INTERNASIONAL FKIP UAD MENCERAHKAN MASYARAKAT NAGA CITY PHILIPINA
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah memberangkatkan 11 mahasiswa prodi pendidikan Biologi kelas unggulan dan regular untuk melakukan KKN Internasional dengan dosen pembimbing Irfan Yunianto, M. Sc. ke Naga City Philipina bekerjasama dengan University of Nueva Caceres (UNC), yang diantar langsung oleh Wakil Rektor III Dr. Abdul Fadlil, M.T. KKN Internasional ini dilaksanakan selama satu bulan di lokasi dan berangkat pada tanggal 25 Agustus 2013.
KKN ini sebagai perwujudan misi FKIP UAD untuk berkiprah di dunia internasional dan tindak lanjut MoU antara UAD dengan Nueva Caceres University Philipina. Rombongan KKN ini disambut oleh Dean of College of Education UNC Dr. Emma S. Lirag. Selama berada di lokasi mahasiswa terlibat dalam kegiatan mengajar di elementary school. Program yang telah dilakukan oleh mahasiswa meliputi empat bidang, yaitu: bidang keilmuan (pendidikan biologi), keagamaan, seni dan olahraga dan program pendukung. Dalam bidang keilmuan, mahasiswa melakukan kegiatan biotechnologi sederhana (fermentasi tempe, tape, dan kimchi); penerapan model CTL, model mix a match, mapping concept, Jigsaw, clay dan TTS dalam pembelajaran biologi di sekolah menengah; kegiatan pengujian bahan makanan; pembuatan media pembelajaran untuk anak anak sekolah.
Kegiatan keagamaan yang dilakukan antara lain mengenalkan kemuhammadiyahan ke komunitas muslim di Naga City, melatih baca tulis Al-Qur’an dan tajwid, melatih cara berwudlu, sholat fardhu dan sunnah, sholat jenazah, pelatihan kaligrafi, pelatihan doa sehari-hari, pelatihan dakwah. Dalam bidang seni dan olahraga mahasiswa mengenalkan tari Saman, tari Rampak, mengenalkan permainan tradisional Indonesia seperti dakon, jamuran, kejar benteng, kejar tom. Selain itu mahasiswa mengenalkan lagu nasional Indonesia (Padamu Negeri), lagu tradisonal (gambang suling, gundul gundul pacul, pileleuyan, alam wisata pulau Bangka), pelatihan batik celup, pertandingan persahabatan di bola voli dan badminton, mengenalkan masakan khas Indonesia seperti gado-gado, pecel, perkedel.
Winda Purnama Sari, mahasiswa semester 7 yang mengikuti KKN Internasional menyatakan, “program ini dapat membantu saya dalam meningkatkan keterampilan khususnya dalam bahasa inggris, dapat bertukar informasi tentang budaya, banyak hal positif didapat seperti cara menyelesaikan masalah, melatih kedispilinan dan cara mengatur diri sendiri dan teman teman”. Teman Winda, Yulisna Hawarya mengungkapkan bahwa “selama berada di Philipina selama 1 bulan, saya mendapatkan banyakpengetauan terkait dengan bidang pendidikan sehingga sayadapat mengambil hal yang positif tentang pendidikan di Philipina, untuk saya terapkan ketika kelak mengajar di Indonesia. Secara umum kita mendapatkan kemudahan dalam melaksanakan aktivitas yang ada disana”