Dahlan Muda Menginspirasi: Apa Pentingnya Kuliah?
Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika (PMat) FKIP UAD, Iftiana Umi Aisyah dan Nazwa Nur Adilah mengikuti program pengabdian masyarakat UAD. Ifitiana dan Nazwa memberikan sosialisai terkait pentingnya kuliah di SMA Muhamamdiyah Kebumen pada Selasa (18/02).
Dengan dorongan dan bimbingan dari dosen PMat, Aan Hendroanto, S,Pd, M.Sc., Iftiana dan Nazwa mengakui bahwa kegiatan ini untuk melatih mahasiswa menjadi narasumber yang baik serta dapat menyampaikan dan memberikan inspirasi kepada masyarakat. Acara tersebut dimulai pukul 10.30 WIB kemudian berlanjut ke acara inti yang terbagi menjadi dua sesi. Sesi yang pertama pemaparan materi terkait pentingnya pendidikan lanjut bagi peserta didik.
Hal ini sebagai pemantik sehingga terdapat peserta didik yang terlihat penasaran “Apakah kuliah sepenting itu?”. Kemudian Iftiana dan Nazwa memaparkan data atau fakta-fakta terkait persentase lulusan kuliah yang memiliki hidup mapan. Selain itu lengkap juga dengan data tingginya angka pengangguran saat ini.
Masuk sesi kedua, Iftiana dan Nazwa memberikan informasi tentang beasiswa. Mereka menjelaskan bahwa beasiswa terdapat banyak macamnya, ada yang dari pemerintah, ada juga yang dari kampus ataupun lembaga swasta. Beasiswa memberikan benefit yang besar, salah satunya adalah tanggungan biaya kuliah.
Pada akhir sesi, mereka mengenalkan bahwa Universitas Ahmad Dahlan membuka banyak jalur beasiswa. Mulai dari beasiswa program misi (BPM), beasiswa talenta unggul (BTU), beasiswa kader persyerikatan, beasiswa prestasi, dan masih banyak lagi. Untuk menutup acara, tim menyediakan sesi kuis dan tanya jawab. Selain itu, Iftiana dan Nazwa juga memberikan buah tangan sebagai bentuk apresiasi terhadap peserta didik.
Melalui program pengabdian masyarakat, mereka menunjukkan pentingnya kolaborasi antara mahasiswa, dosen, dan sekolah untuk bersama-sama memajukan pendidikan. Harapannya, kegiatan ini dapat memotivasi siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
(wafi/ed: ink)