KONGRES HMPS PGSD FKIP UAD KE-4 (PERIODE 2015/2016)
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Prodi PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) gelar Kongres HMPS PGSD UAD, Senin (2/1/2017). Acara yang berlangsung dari pukul 07.00-21.00 WIB ini dilaksanakan di ruang 5.1.101 AB kampus V PGSD. Kongres HMPS PGSD UAD ini dihadiri oleh Kaprodi PGSD, Gubernur FKIP UAD, Beberapa Demisioner HMPS PGSD Periode 2013/2014, HMPS PGSD Periode 2015/2016, LSO Muvodance, LSO Cagur Istimewa, dan LSO Riset Penalaran Mahasiswa (RPM).
Septiyani selaku ketua panitia Kongres HMPS PGSD UAD mengatakan bahwa alasan dilaksanakan Kongres HMPS PGSD ini adalah sebagai pertanggungjawaban (khususnya dalam hal keuangan) atas segala kegiatan yang telah dilaksanakan oleh HMPS PGSD UAD selama satu periode (2015/2016). Septiyani mengungkapkan, “Kita selama satu tahun ini sudah mendapatkan ilmu dari kakak tingkat HMPS PGSD yang sudah berpengalaman. Nah, untuk periode selanjutnya silahkan salurkan ke adik-adik kita atau generasi selanjutnya.”
Adapun tema dari Kongres HMPS PGSD UAD ini adalah “SUKSESKAN KONGRES HMPS PGSD UAD DALAM KEMAJUAN PRODI PGSD UAD”. Kongres HMPS PGSD UAD ini, selain melaksanakan Sidang Pleno 1, 2, dan 3 juga melantik ketua HMPS PGSD Periode 2016/2017 dan Penetapan LSO Riset Penalaran Mahasiswa (RPM). Adapun nama dan wakil ketua HMPS Periode 2016/2017 adalah Yeni Septi Lestari dan Ibnu Aminudin.
Kaprodi PGSD UAD, Dra. Sri Tutur Martaningsih, M.Pd dalam sambutannya,”Walaupun PGSD masih muda, masih balita, masih unyu-unyu, tapi prestasi PGSD sudah “Waow” daripada yang lain. Harapan Ibu, semoga akreditasi prodi PGSD bisa A,” ucapnya dengan bersemangat. (H5)