KULIAH UMUM BERSAMA: PBSI UAD DENGAN PBSI IKIP SARASWATI TABANAN BALI
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakulktas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan Kuliah Umum bersama Pendidikan Bahasa dan Sastra IKIP Saraswati Tabanan Bali dengan tema “Adaptasi Novel Ronggeng Dukuh Paruk Ke Film sang Penari” acara ini bertempat di Auditorium Kampus II Universitas Ahmad Dahlan, Rabu (18/6/14),
Acara yang juga dihadiri oleh dosen dan mahasiswa PBSI FPBS IKIP Saraswati Tabanan Bali ini, dikuti juga 200 mahasiswa. Selain dihibur oleh tarian, musikalisasi puisi dari Teater JAB PBSI UAD. Pada kesempatan tersebut, dihibur juga oleh penampilan mahasiswa Bali dengan tarian khasnya.
Dalam sambutannya Dekan FKIP UAD, Dra.Trikinasih Handayani, M.Si. menyambut dengan baik dan mengucapkan selamat datang di Yogjakarta khususnya di FKIP UAD. “Semoga kita mendapatkan banyak manfaat dari kuliah umum pada hari ini dan mahasiswa dapat meningkatkan karya-karyanya dan kreativitas mereka” harap Trikinasih.
Diakhiri acara, selain foto-foto juga ada penandatanganan MOU serta dilanjutkan dengan penyerahan kenang-kenangan oleh keduabelah pihak. (Sgt-H2)