Kuliah Perdana S2 MP UAD Ganjil 2023/2024
Terlaksana secara blended di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kampus 2A dan Zoom Meeting (19/09/23), Magister Manajemen Pendidikan FKIP UAD (S2 MP UAD) menyelenggarakan Kuliah Perdana dan Orientasi Prodi Semester Ganjil 2023/2024. Tema Kuliah Perdana adalah “Membangun Kepemimpinan Guru yang Menginspirasi di Era Digital” dengan narasumber adalah Prof. Suyata, M.Sc., Ph.D.
Kuliah Perdana dan Orientasi Prodi adalah kegiatan rutin S2 MP UAD yang terselenggara setiap awal semester sebelum memulai perkuliahan. Kuliah perdana oleh Dosen dan alumni sesuai bidang keilmuan dengan tema teraktual dalam dunia pendidikan saat ini.
Sebelum memulai kuliah perdana, Kaprodi S2 MP UAD, Dr. Enung Hasanah, M.Pd, memberikan orientasi prodi kepada mahasiswa baru. Dalam orientasi prodi tersebut, beliau memberikan penjelasan mengenai proses perkuliahan. Selain itu, motivasi juga beliau berikan kepada mahasiswa agar kuliah secara sungguh-sungguh dan dapat lulus tepat waktu.
“Anda sudah tahu kapan waktu masuk menjadi mahasiswa baru, sekarang juga tentukan kapan terakhir menjadi mahasiswa (lulus)”, kata Dr. Enung.
Beliau menambahkan, bahwa dari total 40 pendaftar sebanyak 27 diantaranya sudah registrasi menjadi mahasiswa. Sampai saat ini (16/10/23), S2 MP UAD masih memberikan kesempatan bagi yang belum melakukan registrasi untuk bisa segera registrasi.
Dr. Suyatno, M.PD.I., selaku Wakil Dekan FKIP UAD Bidang AIK, Kemahasiswaan, dan Akademik, membuka kegiatan dengan sambutan. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa baru. Selain itu, beliau juga memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk semangat dalam perkuliahan dan tidak melewatkan kesempatan untuk menimba ilmu dari para dosen.
“Bagi Bapak Ibu mahasiswa baru yang belum registrasi, tidak perlu ragu ya. Mantabkan hati untuk mengikuti proses registrasi sampai selesai hingga Bapak Ibu betul-betul bisa bergabung kuliah di MP”, tambah Dr. Suyatno.
Kuliah Perdana
Pada acara inti Kuliah Perdana, Prof. Suyata menyampaikan setidaknya ada 3 faktor penentu hasil belajar. Faktor pertama adalah yang siswa bawa dari rumah, faktor kedua merupakan pengajaran dari guru, sedangkan faktor ketiga adalah kepemimpinan guru. Kepemimpinan guru inilah yang mengatur aktivitas dan hubungan terkait dengan kegiatan belajar di kelas.
“Hasil belajar para siswa di sekolah kita itu bermasalah sering dinyatakan ada krisis, mereka itu tidak mau belajar, gurunya juga tidak mau mengajar”, terang Prof. Suyata.
Acara selanjutnya merupakan diskusi antara mahasiswa dengan narasumber. Mahasiswa dengan antusias mengajukan pertanyaan dan melemparkan topik diskusi. Selanjutnya setelah kegiatan ini mahasiswa akan mulai melaksanakan perkuliahan pada hari Kamis (21/09/23).
(ql Humas FKIP UAD)