• INFO UAD
  • PMB UAD
  • ar
  • en
  • id
FKIP UAD
  • Home
  • Profil
    • Visi, Misi, dan Tujuan
    • Pimpinan Fakultas
    • Program Studi
    • Tenaga Pengajar
  • 3P
    • Publikasi
      • Jurnal
    • Prosiding
    • Rilis Buku
    • Penelitian & Pengabdian
  • Akademik
    • Administrasi Evaluasi OBE
      • Sarjana
        • S-1 PBI
        • S-1 PBSI
        • S-1 BK
        • S-1 PPKN
        • S-1 PMAT
        • S-1 PFIS
        • S-1 PBIO
        • S-1 PGSD
        • S-1 PGPAUD
        • S-1 PVTO
        • S-1 PVTE
      • Magister
        • S-2 PFIS
        • S-2 PGV
        • S-2 PBI
        • S-2 MP
        • S-2 BK
        • S-2 PMAT
      • Doktoral
    • Kalender Mutu FKIP
    • Kalender Akademik
    • Pedoman Akademik
    • Jadwal Kuliah
    • E-Learning
    • Kurikulum
    • Laboratorium FKIP UAD
    • Road Map FKIP
  • Kerjasama
  • Kemahasiswaan
    • Organisasi Mahasiswa
  • Alumni
    • Tracer Alumni
    • Insiprasi Alumni
  • Informasi
    • e-Counseling
    • Pelayanan
      • Peminjaman Ruang
      • Surat Menyurat Online
      • Surat Tugas Dosen
      • Legalisir Online
    • Kirim Berita
    • Pengumuman
    • Unduh
      • Form
      • Surat Keputusan Akademik
  • Admisi & PMB
    • Pendaftaran Mahasiswa Baru
    • Program FastTrack
  • Search
  • Menu Menu

Tag Archive for: mpbi

Perkuat Sinergi Alumni, MPBI UAD Buat KAMADA Prodi

09/06/2024/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) gelar Silaturahmi Akbar Alumni. Kegiatan berlangsung pada Jumat(31/5) secara virtual melalui Zoom Meeting.

Acara Silaturahmi Akbar ini tidak hanya bertujuan untuk menjalin jejaring antara alumni dan Program Studi. Tetapi juga untuk memperkuat sinergi dalam menyebarkan ilmu pengetahuan. Para alumni MPBI UAD, yang kini memiliki berbagai profesi dan memegang jabatan penting, dapat memberikan kontribusi berharga melalui pengalaman dan keahlian mereka. Dengan jejaring yang kuat, MPBI UAD berharap dapat terus bersinergi dengan para alumni dalam berbagai kegiatan akademik dan non-akademik.

Selain itu, acara ini juga menjadi momen untuk memperkenalkan kepengurusan inti Keluarga Alumni UAD (KAMADA) MPBI yang baru disepakati. Kepengurusan ini terdiri dari:

– Ketua: Hery Kurniawan Akhmad Ikhsan, M.Pd.B.I.
– Wakil Ketua: Sigit Apriyanto, S.Pd., M.Pd.
– Sekretaris: Khairatunnisa, M.Pd.
– Bendahara: Arilia Triyoga, S.S., M.Pd.B.I.

Dengan terbentuknya kepengurusan baru ini, harapannya KAMADA MPBI UAD dapat lebih aktif dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi alumni dan Program Studi. Kepengurusan ini juga bertujuan untuk mengkoordinasikan berbagai program yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas jejaring alumni.

Melalui acara ini, MPBI UAD berkomitmen untuk terus mempererat hubungan dengan para alumni. Selain itu, juga mengembangkan program-program yang dapat mendukung karier mereka. Dengan sinergi dengan alumni, harapannya MPBI UAD dapat terus berkontribusi dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan berdaya saing tinggi di kancah nasional maupun internasional.

Baca juga: Kolaborasi MPBI UAD-UiTM: Bantu Mahasiswa Susun Tesis

(ds/ed: ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/silaturahmi-alumni-mpbi.png 540 969 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2024-06-09 19:55:002024-06-09 19:55:00Perkuat Sinergi Alumni, MPBI UAD Buat KAMADA Prodi

Dr. Surono, Dosen MPBI, Isi Acara Expert Lecture di UTY

30/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Dosen Program Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Dr. Surono, M.Hum., hadir sebagai narasumber pada acara Expert Lecture Series, 8 November 2023. Program Pascasarjana Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) menggelar acara tersebut dalam rangka memperkaya wawasan akademis mahasiswa Pascasarjana. Acara ini berlangsung secara virtual melalui Zoom Meeting.

Dalam sesi berjudul “Second Language Acquisition: Psycho-social Contexts of Second Language Acquisition”, Dr. Surono membahas secara mendalam aspek psikologis dan sosial yang memengaruhi proses pengakuisisian bahasa kedua oleh para pelajar. Penjelasannya melibatkan pemahaman mendalam terhadap bagaimana konteks sosial dan latar belakang psikologis individu dapat memengaruhi keberhasilan dalam mempelajari bahasa kedua.

Salah satu poin utama yang Dr. Surono urai adalah strategi pengajaran yang efektif untuk mendorong keberhasilan pengakuisisian bahasa. Beliau menyesuaikan metode pengajaran berdasarkan konteks sosial dan karakteristik psikologis masing-masing pelajar. Dr. Surono juga menekankan pentingnya pendekatan personalisasi dalam pengajaran bahasa kedua.

Keberhasilan acara ini terlihat dari antusiasme para hadirin yang terdiri dari dosen pengampu mata kuliah serta perwakilan mahasiswa program S2 dan S3 Linguistik dari berbagai kampus di Indonesia. Diskusi akhir sesi seminar penuh dengan pertanyaan mendalam dari para peserta. Hal ini mencerminkan ketertarikan dan apresiasi mereka terhadap konsep-konsep yang telah Dr. Surono sampaikan.

Expert Lecture Series

Zoom meeting Expert Lecture Series

Seminar online ini memberikan kesempatan bagi para akademisi dan mahasiswa untuk terus mengembangkan pemahaman mereka tentang proses pengakuisisian bahasa. Selain itu, acara ini juga memotivasi mereka untuk menjalani pendekatan pengajaran yang lebih kontekstual dan personal. Acara ini berhasil menciptakan platform yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan di bidang bahasa dan linguistik di Indonesia.

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita_1-6.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-30 07:33:112023-11-30 07:33:11Dr. Surono, Dosen MPBI, Isi Acara Expert Lecture di UTY

International Guest Lecture, S-2 PBI Hadirkan Senior Lecturer dari Monash University

12/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi S-2 Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil gelar International Guest Lecture (30/10). Berlangsung secara online melalui Zoom Meeting, mereka menghadirkan narasumber internasional yaitu Dr. Dat Bao, Senior Lecturer dari Monash University, Australia. Kuliah tamu ini bertajuk “Evaluating Speaking Activities in EFL Textbooks: Using Bao’s Framework”.

Fokus utama pada kuliah tamu ini adalah evaluasi aktivitas berbicara (speaking) dalam buku teks Bahasa Inggris sebagai bahasa asing (EFL). Evaluasi ini menggunakan kerangka yang telah Dr. Dat Bao kembangkan sebelumnya.

Drs. Bambang Widi Pratolo, M.Hum., Ph.D., sebagai Ketua Panitia, mengawali acara tersebut dengan sambutan pembuka dan ucapan selamat datang. Sebagai MC, Tessana Agustiningrum, S.Pd., mengatur jalannya acara bersama moderator, Suci Mawaddah, S.Pd. Keduanya merupakan mahasiswa S-2 PBI UAD.

Kemudian, Dr. Dat Bao mengambil alih acara. Pada agenda utama tersebut, Ia mempresentasikan kerangka evaluasi aktivitas speaking yang telah ia kembangkan sebelumnya. Dalam presentasinya, ia menekankan pentingnya buku teks EFL yang fleksibel dan relevan dengan budaya. Dr. Dat Bao juga menyoroti masalah umum yang ada dalam kontem buku terkait keterampilan speaking.

Selanjutnya, berlangsung sesi diskusi bersama. Sekitar lebih dari 100 mahasiswa dan akademisi aktif berpartisipasi untuk bertanya dan menjawab pertanyaan dari Dr. Dat Bao.

International Guest Lecture ini berakhir dengan penyampaian kesimpulan dari hasil diskusi sebelumnya. Tidak lupa, Dr. Dat Bao menyampaian rasa terima kasih atas kesempatan menjadi narasumber pada acara ini.

Lihat berita lainnya di Web FKIP UAD

(ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-2-2.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-12 20:12:182023-11-12 20:12:18International Guest Lecture, S-2 PBI Hadirkan Senior Lecturer dari Monash University

Kuliah Umum MPBI UAD: Pahami Corpus Linguistics Lebih Dalam

09/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Pada Rabu (4/10/23), Program Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar kuliah umum yang sangat informatif. Topik menarik yang mereka angkat yaitu “Data-Driven Learning using Online Corpus Resources: Theory and Practice.” Acara yang berlangsung secara daring ini menjadi wadah bagi para akademisi, dosen, dan mahasiswa dari berbagai kota untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam mengenai Corpus Linguistics.

Pembicara dalam acara ini adalah Dr. Elen Le Foll, M.A. M.Sc., seorang ahli dalam bidang Romance Studies dari University of Cologne Germany. Selain memiliki berpengalaman dalam penelitian corpus linguistics, Dr. Elen juga memiliki pemahaman yang mendalam tentang penggunaan data korpus dalam pembelajaran bahasa.

Hadir pada acara ini sejumlah akademisi, dosen, dan mahasiswa dari berbagai institusi pendidikan. Terutama mereka yang tertarik dengan perkembangan terbaru dalam corpus linguistics hadir meramaikan kegiatan ini. Kuliah umum ini merupakan upaya MPBI UAD untuk memberikan kontribusi positif dalam pengembangan ilmu linguistik di Indonesia.

Kaprodi MPBI UAD, Dr. Ikmi Novianti, M.A., menyampaikan bahwa tujuan acara ini adalah untuk memberikan wawasan yang lebih luas mengenai corpus linguistics kepada para dosen dan mahasiswa yang hadir dalam acara tersebut. Beliau juga menyatakan bahwa keberhasilan acara ini merupakan hasil kerja keras tim yang terlibat dalam persiapan dan pelaksanaan acara.

kuliah umum

Kuliah Umum MPBI UAD

MPBI UAD berterima kasih kepada Dr. Elen Le Foll, M.A. M.Sc. yang telah bersedia menjadi pembicara dalam acara in. Selain itu, MPBI UAD juga berterima kasih kepada peserta yang telah ikut serta dalam kuliah umum ini. Harapannya acara ini dapat memberikan pemahaman yang berharga dan akan memberikan dampak positif dalam pengembangan ilmu linguistik di Indonesia.

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-6.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-09 11:41:242023-10-09 11:41:24Kuliah Umum MPBI UAD: Pahami Corpus Linguistics Lebih Dalam

Dosen MPBI UAD Hadiri APSPBI Business Meeting 2023

05/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Dosen Magister Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Ahmad Dahlan (MPBI UAD), Dr. Fauzi, MA, menghadiri acara APSPBI Business Meeting 2023. Acara tersebut diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU). Kegiatan yang berlangsung pada 7-8 September tersebut bertempat di kampus UMSU.

APSPBI Business Meeting 2023 merupakan forum penting bagi para pemangku kepentingan dalam bidang Pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia. Dalam pertemuan ini, para anggota APSPBI berkumpul untuk mengambil langkah-langkah strategis dalam mengembangkan pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia.

Salah satu agenda utama dalam pertemuan ini adalah pemilihan pengurus APSPBI untuk periode 2023-2027. Pemilihan pengurus ini merupakan langkah penting dalam menjalankan berbagai program dan kegiatan untuk memajukan bidang Pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia.

Selain itu, agenda lain yang menjadi sorotan dalam acara ini adalah review kurikulum Pendidikan Bahasa Inggris di berbagai universitas anggota APSPBI. Perkembangan kurikulum juga menjadi pertimbangan pada acara ini. Tujuannya adalah memastikan bahwa pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia tetap relevan dan berkualitas sesuai dengan perkembangan zaman.

Forum Group Discussion (FGD) juga digelar untuk membahas upaya penguatan kapasitas ASPBI melalui kerja sama antar-universitas. Dalam sesi ini, para peserta akan membahas peluang dan tantangan yang Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris hadapi di masa depan. Hal ini juga mencakup strategi untuk mengatasi tantangan tersebut.

Dengan berbagai agenda penting tersebut, maka UAD mengutus Dr. Fauzi, M.A. sebagai perwakilannya untuk hadir pada acara ini. Ia memiliki pengalaman dan keahlian yang luas dalam bidang Pendidikan Bahasa Inggris, sehingga Dr. Fauzi dapat berkontribusi dalam perdebatan dan diskusi mengenai masa depan Pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia.

“Kami berharap bahwa hasil dari APSPBI Business Meeting 2023 akan membawa perubahan positif dalam pengembangan Pendidikan Bahasa Inggris di seluruh Indonesia”, ujar Dr. Fauzi.

APSPBI

APSPBI Business Meeting 2023

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-5.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-05 08:17:582023-10-05 08:17:58Dosen MPBI UAD Hadiri APSPBI Business Meeting 2023

Dua Dosen MPBI UAD Ikuti Joint Supervision Course di UMAM

22/09/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Dua dosen Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Dr. Surono, M.Hum. dan Drs. Bambang Widi Pratolo, M.Hum., Ph.D., berhasil meraih kesempatan untuk mengikuti Joint Supervision Course di Universitas Muhammadiyah Malaysia (UMAM). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama akademik antara UAD dan UMAM dalam bidang penelitian, pengabdian, dan pengajaran.

Joint Supervision Course  adalah program kolaboratif yang terancang dengan cermat untuk memfasilitasi pertukaran pengetahuan dan pengalaman antara dosen-dosen berkualitas dari berbagai universitas. Selama course ini, Dr. Surono dan Drs. Bambang berkesempatan untuk belajar dan berdiskusi tentang metodologi pengajaran, riset terbaru dalam bidang penelitian dan pengabdian, serta aspek-aspek pendidikan lainnya yang relevan.

Kedua dosen yang berpengalaman ini akan menjalani program Joint Supervision Course  selama 5 hari di UMAM. Selain mendapatkan wawasan baru dalam pengajaran dan riset, mereka juga dapat membangun jejaring akademik yang lebih kuat antara UAD dan UMAM. Sehingga, kerja sama ini tidak hanya menguntungkan mereka secara pridadi, tetapi juga kedua universitas serta dunia pendidikan.

“Keterlibatan dosen-dosen kami dalam program Joint Supervision Course di UMAM merupakan bukti komitmen kami dalam mengembangkan mutu pendidikan dan penelitian di bidang pendidikan bahasa Indonesia. Kami berharap kolaborasi ini akan membawa dampak positif bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan peningkatan kualitas pengajaran di kedua universitas.” Ujar Prof. Madya. Dr.Waluyo Adi Siswanto, Rektor UMAM.

Keberhasilan dalam mengikuti kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi perkembangan pendidikan di Indonesia. Kerja sama ini adalah tonggak penting dalam menjembatani pemahaman dan pengetahuan lintas negara. Hal tersebut dapat membawa dampak positif jangka panjang bagi dunia pendidikan di Indonesia dan Malaysia.

Lihat Berita Lainnya di Web FKIP UAD

(ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-4.png 540 960 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-09-22 08:37:552023-09-22 08:37:55Dua Dosen MPBI UAD Ikuti Joint Supervision Course di UMAM

Prodamat: Mahasiswa MPBI UAD Gelar English Fun Learning

07/08/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Lima mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah berhasil melaksanakan kegiatan English Fun Learning pada Senin (3/7/2023). Kegiatan yang berlangsung di TPA Masjid Al-Ittihad, Jl. Kranon RT 22/45 RW 11, Yogyakarta ini merupakan bagian dari Program Pemberdayaan Umat (Prodamat) yang program studi pascasarjana rancang. Hal ini dalam rangka implementasi visi UAD sebagai perguruan tinggi yang unggul dan inoviatif bagi kepentingan bangsa dan umat manusia. Melalui program ini, mahasiswa dapat terjun ke lingkungan masyarakat. Mereka dapat memberikan manfaat dan memperluas wawasan serta keterampilan bahasa Inggris.

Dalam pelaksanaannya, mahasiswa MPBI UAD mengadakan kegiatan dengan berbagai permainan, diskusi, dan berbicara dalam bahasa Inggris. Mereka dengan antusias membuat kegiatan menjadi lebih menyenangkan dan interaktif bagi para peserta. Selain itu, melalui metode ini peserta lebih mudah memahami dan mengaplikasikan pembelajaran bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar, kegiatan ini juga membantu mahasiswa MPBI untuk mengembangkan kemampuan mengajar bahasa Inggris mereka. Interaksi langsung dengan peserta dari latar belakang berbeda dapat mengasah keterampilan komunikasi dan memperluas wawasan tentang kebutuhan yang masyarakat hadapi dalam mempelajari bahasa asing.

Kegiatan ini merupakan kontribusi nyata Prodamat mahasiswa MPBI UAD dalam memajukan pendidikan dan keterampilan bahasa Inggris di lingkungan sekitar. Selain itu, hal ini juga menunjukkan komitmen mereka dalam berperan sebagai agen perubahan positif dalam masyarakat.

prodamat

Pelaksanaan English Fun Learning

Kegiatan English Fun Learning menjadi contoh bagaimana perguruan tinggi, seperti UAD, dapat berperan aktif memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini, harapannya peningkatan kualitas pendidikan dan pemahaman bahasa Inggris di masyarakat dapat terus meningkat.

 

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-1-2.png 540 960 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-08-07 10:45:562023-08-07 10:45:56Prodamat: Mahasiswa MPBI UAD Gelar English Fun Learning

Dosen MPBI UAD Hadir Sebagai Motivator Pada Workshop SD Muhammadiyah Pejagoan Kebumen

27/07/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

SD Muhammadiyah Pejagoan Kebumen mengadakan Workshop Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan pada Sabtu (15/7/2023) di aula sekolah. Hadir sebagai motivator, Dr. Djoko Sutrisno, M.Pd., seorang Dosen Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan para guru dalam merancang serta melaksanakan kurikulum pendidikan di satuan pendidikan.

Para guru SD Muhammadiyah Pejagoan, pengawas sekolah, kepala desa, dan pejabat lainnya turut hadir pada kegiatan ini. Workshop ini menjadi momen penting bagi para pendidik di SD Muhammadiyah Pejagoan. Mereka dapat memperoleh motivasi dari Dr. Djoko Sutrisno serta wawasan mengenai pengembangan kurikulum.

Pada acara tersebut, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Pejagoan, Haryatin, S.Pd., memaparkan isi kurikulum yang sekolah tersebut terapkan. Selanjutnya, Dr. Djoko Sutrisno memberikan pemahaman dan motivasi kepada para peserta agar mampu mengembangkan metode pembelajaran yang inovatif dan efektif sesuai dengan perkembangan zaman.

Dr. Djoko Sutrisno juga menyampaikan mengenai pentingnya mengedepankan nilai-nilai keislaman dan kemuhammadiyahan dalam pengembangan kurikulum, baik kurikulum OSP maupun K13. Selain itu, harapannya peserta workshop dapat meningkatkan kualitas mengajar di era abad 21. Peserta dapat memanfaatkan teknologi sebagai sarana akses informasi, pembelajaran interaktif, kolaborasi dan komunikasi, pengayaan pengalaman pembelajaran, serta memberikan evaluasi dan umpan balik.

Dengan adanya workshop ini, harapannya SD Muhammadiyah Pejagoan dapat semakin berkembang dan memberikan pendidikan yang berkualitas sesuai dengan tuntutan zaman. Selain itu, para peserta dapat mengambil manfaat besar dari kegiatan ini dan menerapkan pengetahuan yang mereka dapatkan ke dalam dunia pendidikan.

Melalui workshop ini pula, harapannya dapat menjadi ajang kolaborasi dan komunikasi antara MPBI UAD dengan SD Muhammadiyah Pejagoan. Dengan berbagi pengalaman dan pengetahuan, kolaborasi ini dapat memberikan manfaat yang saling menguntungkan dan menciptakan sinergi yang positif di bidang pendidikan.

 

Lihat Kabar Terkini Lainnya di Web FKIP UAD

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-3.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-07-27 10:16:592023-07-27 10:16:59Dosen MPBI UAD Hadir Sebagai Motivator Pada Workshop SD Muhammadiyah Pejagoan Kebumen

Workshop MPBI UAD: Pengembangan Profesionalisme Guru Bahasa Inggris

13/07/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan acara “Webinar and Workshop for English Teacher Professional Development” pada Senin (10/7/2023). Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan pengajar bahasa Inggris dalam menghadapi tantangan pembelajaran jarak jauh serta penggunaan teknologi di dalam kelas.

Pada acara ini, hadir lebih dari 200 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Acara ini memberikan wawasan yang berharga tentang strategi pengajaran bahasa Inggris yang efektif dan inovatif. Selain itu, acara ini juga memberikan wawasan mengenai penggunaan teknologi dalam pembelajaran bahasa Inggris.

Pembicara utama dalam acara ini adalah Dr. Ikhsanudin, M.Hum, seorang ahli bidang pendidikan bahasa Inggris dari Universitas Tanjungpura. Beliau menjabat sebagai President English Language Teaching Materials (ELTeaM) dan Editor-in-Chief Journal of English Language Teaching Innovations and Materials (JELTIM). Dalam presentasinya, Beliau membagikan pengetahuan dan pengalaman berharga mengenai penggunaan materi pengajaran bahasa Inggris yang inovatif dan terkini.

Selain itu, pembicara kedua dalam acara ini adalah Dr. Iin Inawati, M.Pd, dosen Program Studi MPBI UAD. Beliau membahas tentang Professional Development for English Language Educators. Melalui webinar ini harapannya dapat memperkuat pemahaman mahasiswa yang sedang mengambil mata kuliah tersebut,

Acara ini sukses mencapai tujuannya dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan mahasiswa dan guru bahasa Inggris. Para peserta sangat antusias mengikuti webinar dan workshop ini. Mereka dapat berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam forum diskusi. Peserta juga mendapatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada para pembicara yang memberikan jawaban yang informatif dan membantu dalam mengatasi tantangan dalam pengajaran bahasa Inggris.

MPBI UAD berkomitmen untuk terus menyelenggarakan acara-acara yang bermanfaat bagi pengembangan profesionalisme guru dan mahasiswa khususnya prodi bahasa Inggris. Acara ini merupakan bagian dari upaya UAD untuk terus memperkuat kualitas pendidikan bahasa Inggris di Indonesia.

mpbi

Dr. Ikhsanudin sebagai pembicara pada workshop MPBI

 

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-1-1.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-07-13 10:56:542023-07-13 10:56:54Workshop MPBI UAD: Pengembangan Profesionalisme Guru Bahasa Inggris

MPBI Sukses Gelar Workshop Bersama Pakar Monash University

24/06/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses menyelenggarakan workshop bersama Dr. Raqib Chowdhury, seorang pakar dari Monash University, Australia. Workshop ini bertema “Workshop Academic Publishing in the Social Sciences: Making Smarter Choices”.

Mahasiswa MPBI UAD serta dosen dan peneliti di bidang ilmu sosial hadir pada workshop yang berlangsung Senin (19/6/2023) di kampus UAD ini. Kehadiran Dr. Raqib, seorang ahli dalam publikasi akademik, menjadi inspirasi bagi peserta workshop dalam memahami dan mengatasi tantangan dalam publikasi karya ilmiah di bidang ilmu sosial.

Dalam workshop ini, Dr. Raqib berbagi pengalaman dan pengetahuannya tentang publikasi akademik yang efektif dalam ilmu sosial. Ia mengajak peserta workshop untuk memahami cara mengambil keputusan yang lebih bijaksana dalam memilih jurnal yang tepat. Cara menyusun artikel ilmiah yang berkualitas dan menghadapi tantangan yang umum dalam publikasi akademik juga beliau sampaikan pada workshop ini.

Selain itu, workshop ini juga memberikan wawasan tentang tren terbaru dalam publikasi akademik, termasuk penggunaan teknologi dalam penelitian dan publikasi. Dr. Raqib juga memberikan saran praktis kepada peserta workshop tentang cara meningkatkan visibilitas publikasi mereka dan memaksimalkan dampak karya ilmiah dalam masyarakat.

Dr. Raqib mengapresiasi antusiasme dan partisipasi aktif dari peserta workshop.

“Saya sangat terkesan dengan semangat belajar dan kualitas diskusi yang ada dalam workshop ini. Saya berharap workshop ini akan memberikan dorongan positif bagi peserta dalam menghasilkan karya ilmiah yang bermutu dan berdampak,” ujar Dr. Raqib.

Kaprodi MPBI UAD, Dr. Ikmi Nur Oktavianti, M.A. menyambut baik kegiatan workshop ini. Ia berharap bahwa workshop ini dapat meningkatkan kemampuan publikasi akademik mahasiswa dan dosen di bidang ilmu bahasa.

“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas publikasi akademik di lingkungan kampus. Kami berharap workshop ini dapat menjadi langkah awal bagi peserta dalam mencapai kesuksesan dalam publikasi ilmiah mereka,” ujar Ikmi.

mpbi

Suasana workshop bersama Dr. Raqib Chowdhury

 

Upaya dan Komitmen MPBI UAD Demi Mengembangkan Akademik Mahasiswa

Workshop ini merupakan salah satu upaya MPBI UAD dalam mengembangkan kompetensi akademik mahasiswa. Melalui kerjasama dengan Dr. Raqib, harapannya workshop ini dapat membantu peserta dalam menghadapi tantangan dalam publikasi akademik. Selain itu, workshop ini dapat meningkatkan pemahaman mereka tentang proses publikasi yang efektif.

MPBI UAD berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan akademik dan penelitian di bidang ilmu sosial. Workshop ini menjadi salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut dengan menghadirkan pemateri yang berpengalaman.

Melalui workshop ini, harapannya peserta dapat mengambil keputusan yang lebih bijaksana dalam memilih jurnal untuk publikasi karya ilmiah mereka. Mereka juga dapat memahami strategi dan teknik penulisan yang berkualitas dalam proses publikasi akademik.

Selain itu, workshop ini juga menjadi ajang untuk memperluas jaringan dan berbagi pengalaman antara peserta, dosen, dan peneliti di bidang ilmu sosial. Diskusi dan interaksi yang terjadi di workshop ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi peserta untuk terus berkontribusi dalam dunia publikasi ilmiah.

MPBI UAD berterima kasih kepada Dr. Raqib atas partisipasinya dalam workshop ini. Kehadirannya sebagai pemateri memberikan nilai tambah yang sangat berharga bagi kesuksesa workshop ini.

 

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/MPBI-1.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-06-24 10:24:052023-06-24 10:24:17MPBI Sukses Gelar Workshop Bersama Pakar Monash University

Cari

FKIP UAD

Kampus 4 (Kampus Utama)

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext.
Telepon : –
Faximille : 0274-564604
Email : info[at]fkip.uad.ac.id

Informasi Tentang

Universitas Ahmad dahlan

Portal Akademik

Calon Mahasiswa

Jadwal Kuliah

Kuliah Online

Journal @UAD

Digital Library

Repository

Conference @UAD

Statistik Pengunjung

  • 857229Total visitors:
  • 308Visitors today:
  • 3721Visitors per month:
  • 407Visitors per day:
  • 1Visitors currently online:

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

Scroll to top