• INFO UAD
  • PMB UAD
  • ar
  • en
  • id
FKIP UAD
  • Home
  • Profil
    • Visi, Misi, dan Tujuan
    • Pimpinan Fakultas
    • Program Studi
    • Tenaga Pengajar
  • 3P
    • Publikasi
      • Jurnal
    • Prosiding
    • Rilis Buku
    • Penelitian & Pengabdian
  • Akademik
    • Administrasi Evaluasi OBE
      • Sarjana
        • S-1 PBI
        • S-1 PBSI
        • S-1 BK
        • S-1 PPKN
        • S-1 PMAT
        • S-1 PFIS
        • S-1 PBIO
        • S-1 PGSD
        • S-1 PGPAUD
        • S-1 PVTO
        • S-1 PVTE
      • Magister
        • S-2 PFIS
        • S-2 PGV
        • S-2 PBI
        • S-2 MP
        • S-2 BK
        • S-2 PMAT
      • Doktoral
    • Kalender Mutu FKIP
    • Kalender Akademik
    • Pedoman Akademik
    • Jadwal Kuliah
    • E-Learning
    • Kurikulum
    • Laboratorium FKIP UAD
    • Road Map FKIP
  • Kerjasama
  • Kemahasiswaan
    • Organisasi Mahasiswa
  • Alumni
    • Tracer Alumni
    • Insiprasi Alumni
  • Informasi
    • e-Counseling
    • Pelayanan
      • Peminjaman Ruang
      • Surat Menyurat Online
      • Surat Tugas Dosen
      • Legalisir Online
    • Kirim Berita
    • Pengumuman
    • Unduh
      • Form
      • Surat Keputusan Akademik
  • Admisi & PMB
    • Pendaftaran Mahasiswa Baru
    • Program FastTrack
  • Search
  • Menu Menu

Tag Archive for: pkm

Tim PKM-RSH UAD Raih Juara 1 PIMTANAS

29/12/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tim Pekan Kreativitas Mahasiswa Riset Sosial Humaniora (PKM-RSH) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil menorehkan prestasi gemilang. Tim dengan ketua Neissaroh Al Mardhiah (PBSI) dan 4 anggotanya, Era Fadzira (PBSI), Afdri Jiyaris Gamaradika (Ekonomi Pembangunan), Arina Ifada (Ekonomi Pembangunan), dan Anhar Suryadi (Sistem Informasi) berhasil meraih juara 1 PIMTANAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Tingkat Nasional). Keberhasilan yang tim PKM-RSH UAD raih tentu tidak terlepas dari peran dosen pembimbing yaitu Iis Suwartini, M.Pd. selaku dosen program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI).

Neissaroh beserta anggota tim melaksanakan penelitian yang berjudul “Kampung Wisata Purbayan: Heritage Track Kejayaan Mataram Islam Strategi Adaptasi dan Resiliensi GempuranWesternisasi”. Selama enam bulan, yang mulai pada bulan Juni hingga November tahun 2023, mereka melakukan penelitian. Penelitian tersebut membahas tentang masa-masa kejayaan Mataram Islam yang masih ada hingga saat ini. Mereka juga membahas mengenai dampak positif kejayaan Mataram Islam, khususnya pada perekonomian masyarakat sekitar. Kampung Purbayan mereka pilih sebagai tempat penelitian karena di kampung tersebut terdapat peninggalan kerajaan Mataram Islam.

Menurut hasil penelitian mereka, Kampung Purbayan memiliki filosofi manifestasi budaya Mataram Islam yang terklasifikasi menjadi petilasan, tradisi, kerajinan, kesenian, dan kuliner. Bukti nyata Kampung Purbayan memiliki budaya Mataram Islam dengan penetapan menjadi Cagar Budaya Yogyakarta. Selain itu, UNESCO dan Dinas Kebudayaan Yogyakarta juga menetapkan Kampung Purbayan sebagai warisan budaya tak benda.

Neissaroh beserta tim PKM-RSH UAD berhasil memperkenalkan Kampung Purbayan melalui PIMTANAS. Keberhasilan tersebut tentu saja hasil dari kerja sama antaranggota, dosen pembimbing, masyarakat Kampung Purbayan, penggiat budaya, dan mitra lainnya.

Baca juga Tim PKM-PM PGPAUD UAD Melenggang Ke PIMNAS-36 Tahun 2023

(dw/ed:ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-35.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-12-29 21:33:172023-12-29 21:33:17Tim PKM-RSH UAD Raih Juara 1 PIMTANAS

TIM AKSI AKSARA JAWA PKM-PM UAD 2023 Adakan Training of Trainers Media Pembelajaran Digital

09/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tim Aksi Aksara Jawa PKM-PM Universitas Ahmad Dahlan 2023 telah berhasil menggelar pelatihan Media Pembelajaran Digital di SMP Negeri 10 Yogyakarta. Pelatihan ini sebagai bagian dari program pengabdian masyarakat mereka. Tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan para guru dalam mengaplikasikan media pembelajaran digital. Media pembelajaran digital tersebut termasuk Wordwall, Canva, dan Google Sites. Hal ini dapat bermanfaat dan meningkatkan ketertarikan siswa dalam pembelajaran.

Dalam pelatihan yang berlangsung dengan sukses ini, Syariful Fahmi, S.Pd.I., M.Pd., dosen pembimbing tim Aksi Aksara, hadir sebagai pemateri utama. Tim ini bertekad untuk memberikan dukungan yang kuat kepada guru-guru di SMP Negeri 10 Yogyakarta agar dapat memanfaatkan teknologi secara optimal dalam dunia pendidikan. Mereka juga menganggap kegiatan ini sebagai bagian dari komitmen mereka untuk mendukung perkembangan pendidikan di sekolah tersebut.

Tim Aksi Aksara Jawa PKM-PM UAD 2023 berharap bahwa pelatihan ini akan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi guru dan siswa SMP Negeri 10 Yogyakata. Mereka juga berharap bahwa inisiatif ini akan menjadi inspirasi bagi perkembangan pendidikan yang inovatif.

Bella, Ketua Tim PKM-PM UAD 2023, menegaskan bahwa kegiatan mereka merupakan tahap akhir dari rangkaian kegiatan sebelum mentoring dan evaluasi oleh Kemendikbud Ristek. Mereka berharap bahwa aplikasi yang telah mereka kembangkan dapat diimplementasikan di seluruh kota Yogyakarta. Selain itu, mereka juga berharap dapat melanjutkan perjalanan ke ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS).

Lihat berita lainnya di Web FKIP UAD

(kh/ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/PMat-5.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-09 11:41:282023-10-09 11:41:28TIM AKSI AKSARA JAWA PKM-PM UAD 2023 Adakan Training of Trainers Media Pembelajaran Digital

Kembangkan Generasi Muda Timor Leste, Dosen UAD Gelar Pelatihan Internasional

05/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Dua dosen dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD), yaitu Dr. Budi Santosa dan Dr. Adhita Sri Prabukusuma, gelar pelatihan di Timor Leste pada Ahad (20/8/2023). Mereka mengadakan pelatihan ini dalam rangka program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan skema Internasional. Program ini berkolaborasi dengan Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) di Timor Leste.

Kegiatan ini merupakan pelatihan kejuruan, khususnya di bidang otomotif dan pengawasan mutu makanan untuk generasi muda Timor Leste. Tujuan utama dari pelatihan ini adalah memberikan mereka keterampilan dalam mengelola perekonomian di wilayah tersebut.

Menurut Dr. Budi, selaku dosen Pendidikan Vokasional Teknologi Otomotif (PVTO) UAD, pelatihan ini sangat membantu generasi muda dalam mengembangkan keterampilan yang mereka miliki. Selain itu, kegiatan ini dapat membuka peluang usaha di bidang otomotif, seperti sepeda motor, yang nantinya akan bermanfaat di kehidupan sehari-hari. Sementara itu, Dr. Adhita berbagi pengetahuan tentang pengawasan mutu makanan di Timor Leste menggunakan peralatan yang sesuai standar.

“Pelatihan ini berjalan dengan lancar sebagaimana mestinya dan peserta pelatihan juga sangat antusias dalam mengikuti pelatihan ini. Kegiatan ini mendapatkan dana dari LPPM UAD sebagai program PKM Internasional UAD pada akhir bulan Agustus 2023 lalu”, tambah Dr. Budi Santosa.

Selama pelatihan berlangsung, PCIM Timor Leste menyediakan fasilitas berupa tempat untuk pelatihan. Hadir pada kegiatan ini Ipolito Soares, selaku Ketua PCIM Timor Leste, anggota PCIM, dan pemuda-pemudi Timor Leste.

“Kegiatan pelatihan seperti ini sangat bermanfaat bagi generasi muda saat ini. Saya berharap nantinya pelatihan seperti ini dapat berlanjut pada kesempatan yang akan datang”, ujar Ipolito Soares.

pelatihan internasional

Pengabdian dosen PVTO UAD di Timor Lester

Kunjungan dan pelatihan internasional ini menjadi bukti dari komitmen UAD untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan negara-negara mitra di seluruh dunia. Hal ini sekaligus memberikan kontribusi yang berarti bagi pengembangan kemampuan generasi muda Timor Leste.

(er/ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/PVTO-2.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-05 08:18:062023-10-05 08:18:06Kembangkan Generasi Muda Timor Leste, Dosen UAD Gelar Pelatihan Internasional

Tim PKM Internasional UAD Kenalkan Budaya Indonesia Melalui Aplikasi InDiBook

22/09/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Internasional Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melakukan Program Pengabdian Masyarakat (PPM). PKM tersebut berjudul Pelatihan Pembelajaran Kebudayaan Indonesia bagi Kelompok Belajar BIPA Fatoni University, Thailand dengan Pemanfaatan Teknologi Inovatif. Kegiatan ini berlangsung secara luar jaringan (luring) dengan Yosi Wulandari, M.Pd. sebagai ketua. Beliau merupakan salah satu dosen Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) yang beranggotakan Arilia Triyoga dan Nuril Anwar.

Tanggal 23-24 Agustus 2023, Tim PKM UAD menyerahkan aplikasi belajar kebudayaan Indonesia dengan nama InDiBook (https://indibook.id/login) dan melatih Komunitas Belajar BIPA Fatoni University. Aplikasi InDiBook dapat diakses melalui gawai, PC, maupun laptop. Aplikasi tersebut menyuguhkan berbagai macam materi dan video mengenai budaya lisan Indonesia seperti syair, pantun, dan Serat Wulangreh. Selain itu, dalam aplikasi tersebut juga terdapat bahan evaluasi untuk mengasah kemampuan pelajar dalam menguasai pengetahuan dan keterampilan budaya lisan Indonesia.

Setelah menyerahkan aplikasi InDiBook, Tim PKM Internasional UAD memberikan buku-buku referensi Budaya Melayu sebagai bahan referensi dalam meningkatkan pengetahuan pembelajar. Asst. Prof. Mahamadaree Waeno, S.E., M.Si, selaku Ketua Pusat ASEAN Bagian Indonesia (PUSEINA), menerima aplikasi dan buku-buku tersebut. Beliau juga menyampaikan sambutan dan memberikan motivasi kepada pembelajar untuk terus bersemangat dalam belajar.

Pada kegiatan pelatihan ini hadir 20 orang peserta yang berasal dari Thailand, Malaysia, dan Kamboja. Pelatihan ini tidak semata-mata berlangsung secara luring saja, tetapi selanjutnya akan berlangsung pendampingan secara dalam jaringan (daring) via GMeet/Zoom. Pendampingan tersebut berlangsung hingga luaran keterampilan dapat tercetak dan menjadi buku kumpulan pantun serta video kompilasi pembacaan pantun.

pkm internasional

Tim PKM Internasional UAD

(ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/PBSI-2.png 540 960 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-09-22 08:37:512023-09-22 08:37:51Tim PKM Internasional UAD Kenalkan Budaya Indonesia Melalui Aplikasi InDiBook

Tim PBSI FKIP UAD Lolos Pendanaan PKM dan P2MW Tahun 2023

26/06/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tiga tim mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) FKIP UAD lolos pendanaan PKM dan P2MW Kemendikbudristek tahun 2023. Prestasi ini sesuai dengan moto PBSI yaitu “PBSI Tradisi Berprestasi”. Terdapat dua tim mahasiswa PBSI yang berhasil lolos pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) tahun 2023 dan satu tim lolos pendanaan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW).

Kabar baik tersebut resmi akun instagram PBSI FKIP UAD sampaikan pada Sabtu (17/06). Kedua tim mahasiswa PBSI yang berhasil lolos pendanaan PKM tahun 2023 adalah jenis PKM Riset Sosial Humaniora (PKM RHS). Sedangkan satu tim yang lolos pendanaan P2MW adalah Tim Gayatri Ecoprint dengan mengusung tema Fasion Multifungsi.

Iis Suwartini, M.Pd dan Yosi Wulandari, M.Pd selaku dosen pembimbing berhasil membawa sederet nama mahasiswa PBSI untuk berkontribusi serta berkolaborasi dalam kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kolaborasi ini terjalin secara nyata dengan mengikutsertakan program studi lain dalam satu tim. Sehingga setiap mahasiswa dapat berperan sesuai dengan porsi kemampuan yang mereka miliki.

Harapannya, para mahasiswa PBSI FKIP UAD yang lolos pendanaan PKM dan P2MW tahun 2023 dapat menyelesaikan tahapan selanjutnya dengan baik. Selain itu, mereka dapat terus menggali potensi serta minat dan bakat untuk terus aktif di berbagai macam kegiatan. Semoga mereka dapat mengukir prestasi dan mengharumkan nama PBSI FKIP UAD secara nasional maupun internasional.

 

Lihat Kabar Prestasi Lainnya di Web FKIP UAD

 

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/S1-PBSI-1.png 811 1441 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-06-26 11:37:002023-06-26 11:37:00Tim PBSI FKIP UAD Lolos Pendanaan PKM dan P2MW Tahun 2023
Page 2 of 212

Cari

FKIP UAD

Kampus 4 (Kampus Utama)

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext.
Telepon : –
Faximille : 0274-564604
Email : info[at]fkip.uad.ac.id

Informasi Tentang

Universitas Ahmad dahlan

Portal Akademik

Calon Mahasiswa

Jadwal Kuliah

Kuliah Online

Journal @UAD

Digital Library

Repository

Conference @UAD

Statistik Pengunjung

  • 857172Total visitors:
  • 251Visitors today:
  • 3664Visitors per month:
  • 407Visitors per day:
  • 5Visitors currently online:

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

Scroll to top