Menuju Akreditasi Internasional, PBio UAD Benchmarking ke UNESA
Pada Selasa (8/8/2023), Program Studi Pendidikan Biologi (PBio) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melakukan kunjungan benchmarking ke Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Tim UNESA menyambut hangat 13 dosen dan tenaga kependidikan dari PBio UAD. Termasuk Koordinator Prodi Pendidikan Biologi UNESA, Dr. Rini Pratiwi, M.Si, dan Koordinator Prodi Biologi UNESA, Dr. H. Sunu Kuntjoro, M.Si, beserta segenap dosen Pendidikan Biologi UNESA.
Dalam sambutannya, Kepala Prodi PBio UAD, Dr. Novi Febrianti, menyampaikan rasa terima kasih kepada PBio UNESA karena telah bersedia menerima kunjungan dari mereka. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya PBio UAD untuk memperluas wawasan dan pengetahuan mereka dalam rangka persiapan mengikuti akreditasi internasional. UNESA adalah salah satu universitas yang telah sukses meraih akreditasi internasional, sehingga PBio UAD berharap dapat mengambil manfaat dari pengalaman dan praktik terbaik UNESA.
Salah satu topik utama dalam kegiatan benchmarking ini adalah diskusi tentang kurikulum, metode pembelajaran, dan penjaminan mutu program studi. Para peserta dengan antusias membagikan pengalaman mereka dalam mengembangkan kurikulum Outcome-Based Education (OBE). Selain itu, mreeka melakukan analisis pencapaian pembelajaran yang telah tercapai melalui pendekatan ini. Diskusi ini menjadi sangat seru dan mendalam, sehingga membawa wawasan baru bagi para dosen PBio UAD.
Dengan kegiatan benchmarking ini, harapannya dapat memberikan dorongan semangat baru bagi prodi PBio FKIP UAD dan seluruh dosen. Selain itu, dengan kegiatan ini kualitas dan relevansi pendidikan biologi di tingkat internasional dapat meningkat. PBio UAD berkomitmen untuk lebih giat dalam melaksanakan kegiatan akademik. Mereka juga mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi proses akreditasi internasional. Oleh karena itu, PBio UAD dapat memberikan pendidikan biologi yang berkualitas dan relevan dengan perkembangan ilmu pengetahuan serta teknologi terbaru.
(ql Humas FKIP UAD)