TIM DOSEN PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI GELAR PPM LESSON STUDY FOR LEARNING COMMUNITY (LSC) DI BANTUL
Tim dosen Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UAD menggelar acara Pengabdian pada Masyarakat (PPM) di Bantul, Rabu (10/7). Tim dosen tersebut terdiri atas Nani Aprilia, M.Pd. dan Etika Dyah Puspitasari, M.Pd. Kegiatan PPM itu bertajuk “Pelatihan Pengembangan Strategi Pembelajaran dan Membangun Komunitas Efektif untuk Menghadapi MEA dan Generasi Z Melalui Lesson Study for Learning Community (LSC) di SMP Muhammadiyah Imogiri dan MTs Muhammadiyah Pepe Bantul”.
Nani menyampaikan, kegiatan PPM itu bertujuan agar para guru dapat mengetahui strategi pembelajaran yang diikuti para siswanya yang merupakan Generasi Z. “Untuk itu, saya sampaikan definisi dan karakteristik Generasi Z kepada Bapak/Ibu guru yang mengikuti kegiatan itu,” ujarnya kepada Humas FKIP UAD. Selain persoalan Generasi Z, kegiatan PPM itu juga memperkenalkan konsep Lesson Study for Learning Community bagi Generasi Z yang disampaikan oleh Etika Dyah Puspitasari, M.Pd.
Kegiatan PPM Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UAD ini didukung oleh Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Bantul. Sekretaris Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UAD Yahya Hanafi, M.Sc. menambahkan, kegiatan PPM ini sebagai wujud kepedulian FKIP UAD terhadap sekolah-sekolah Muhammadiyah di Bantul. “Kegiatan ini tentu tak sebatas pelatihan, tetapi juga diikuti pendampingan terhadap guru di sekolah untuk mengimplementasikan strategi pembelajaran kolaboratif melalui Lesson Study for Learning Community,” jelasnya. (SDY)