UTS Pertama Prodi Magister Bimbingan dan Konseling UAD
Magister Bimbingan dan Konseling (MBK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah sukses menyelenggarakan Ujian Tengah Semester (UTS) Tahun Akademik 2022/2023. UTS ini sekaligus menjadi yang pertama untuk program studi MBK. Acara ini berlangsung pada Sabtu (27/5/2023) di Kampus 2 UAD.
Acara tersebut dihadiri oleh seluruh mahasiswa MBK serta beberapa dosen terkemuka. Dosen yang turut hadir antara lain Dr. Dody Hartanto, M.Pd, Dr. Abdul Hopid, S.Pd.I., M.Ag, Prof. Alif Muarifah, Ph.D, dan Agus Ria Kumara, S.Pd., M.Pd. Keberadaan dosen-dosen ini memberikan nilai tambah yang signifikan kepada acara tersebut.
Dalam kesempatan ini, dosen-dosen memberikan beberapa informasi penting kepada para mahasiswa, yaitu mengenai perkuliahan, motivasi, dan evaluasi. Dosen-dosen tersebut dengan penuh semangat berbagi pengetahuan dan pengalaman kepada para mahasiswa, memberikan inspirasi serta memberikan arahan yang berguna untuk menghadapi semester yang tersisa.
Setelah berakhirnya pertemuan, para mahasiswa berkesempatan mengikuti “room tour” ke ruangan MBK di Kampus 2 UAD dan Laboratorium BK di Kampus 4 UAD. Hal ini bertujuan untuk memperkenalkan dan memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai fasilitas yang program studi MBK sediakan. Para mahasiswa sangat antusias mengikuti “room tour” ini karena dapat melihat secara langsung fasilitas yang mendukung kegiatan akademik mereka.
MBK berharap dengan adanya pertemuan dan pelaksanaan UTS ini dapat mempererat hubungan emosional antara mahasiswa, dosen, dan staff akademik di Magister Bimbingan dan Konseling (MBK) UAD. Kedekatan ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan pembelajaran yang nyaman dan mengukung pertumbuhan akademik mahasiswa. Dengan adanya kegiatan seperti ini, MBK berharap mahasiswa akan semakin termotivasi dan terdukung dalam perjalanan studi mereka.
Cek Kabar Terkini FKIP UAD lainnya di Web FKIP UAD
(ql Humas FKIP UAD)