15 Tim S-2 MP UAD Lolos Pendanaan Penelitian DRTPM
Sebanyak 15 Tim Dosen dan Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) (S2 MP UAD) berhasil lolos dalam pendanaan penelitian Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) tahun 2024.
Terkutip dari halaman Bima Kemdikbud(30/5) mengenai pengumuman Penerima Pendanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024, terdapat 13 nama dosen S2 MP UAD sebagai ketua penelitian. Adapun rincian penelitian yang berhasil lolos pendanaan terdiri dari 11 Penelitian Tesis Magister (PTM), 1 Penelitian Fundamental Reguler (PFR), dan 1 Penelitian Terapan (PT). Selain itu, terdapat tambahan 2 Penelitian Terapan di mana dosen S2 MP UAD menjadi anggota penelitian.
Kerjasama antara dosen dan mahasiswa dalam PTM menunjukkan sinergi yang kuat dalam pengembangan akademik. Total terdapat 11 judul penelitian yang melibatkan dosen dan mahasiswa dari semester 3 dan 4. Ini adalah pencapaian yang luar biasa mengingat tahun sebelumnya hanya 7 judul penelitian yang berhasil mendapatkan pendanaan.
Dalam pengumuman resmi DRTPM Kemendikbudristek, UAD secara keseluruhan berhasil meloloskan 142 penelitian dan 15 pengabdian kepada masyarakat (PKM). Khusus untuk FKIP UAD, terdapat 51 penelitian dan 6 PKM yang berhasil lolos.
Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras dan dedikasi para dosen dan mahasiswa dalam melakukan penelitian yang berkualitas. Harapannya hasil penelitian ini tidak hanya memberikan kontribusi bagi perkembangan ilmu pengetahuan, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat luas.
Dengan pencapaian ini, FKIP UAD semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu fakultas yang aktif dan berprestasi dalam bidang penelitian. Semoga prestasi ini dapat terus meningkat di masa yang akan datang.
Baca juga: Kunjungan Guru SMK ke S2 MP UAD, Soroti Time Management
(mmp/ed: ql Humas FKIP UAD)