SEA Teacher Batch 10, FKIP Lepas 19 Mahasiswa Inbound dari Filipina
Closing Ceremony SEA Teacher Batch 10 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses terselenggara pada Senin(24/2) di Educators Hall FKIP Kampus Utama UAD. Acara tersebut menandai berakhirnya program SEA Teacher yang telah berlangsung selama satu bulan. Sebanyak 19 mahasiswa Inbound dari Filipina telah sukses melaksanakan praktik mengajar di Indonesia.
Koordinator SEA Teacher, Aan Hendroanto, M.Sc., menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim pendukung. Ia mengakui bahwa pelaksanaan SEA Teacher hingga batch ke-10 bukanlah hal yang mudah. Namun FKIP UAD tetap konsisten dalam menjalankan program ini.
“This is the 10th batch of the SEA Teacher program that we have conducted, and we have faced many challenges in organizing it. However, FKIP remain committed to continuing this program consistently. I hope that all the effort and dedication we have put into this program will bring great benefits,” ungkap Aan.
Wakil Dekan II FKIP UAD, Dr. Ani Susanti, M.Pd.BI., mengungkapkan bahwa pada batch kali ini, seluruh mitra program SEA Teacher (mahasiswa inbound) datang secara bersamaan untuk pertama kalinya.
”Sesuatu yang luar biasa karena untuk pertama kalinya seluruh mitra datang bersama-sama. Sebelumnya, kedatangan mitra dilakukan secara bergantian, satu mitra datang lalu pulang, dan begitu seterusnya. Kali ini mereka datang secara bersamaan,” jelas Ani.
Sementara itu, Kepala Bidang Kerjasama Luar Negeri UAD, Afit Istiandaru, M.Pd., menekankan bahwa pemahaman lintas budaya bukan hanya tentang mitra mengikuti budaya Indonesia, tetapi juga kesiapan UAD memahami budaya mereka.

Kepala Bidang Kerjasama Luar Negeri UAD, Afit Istiandaru, M.Pd. (Foto: Humas FKIP UAD)
“They have several standards of performance, appearance, dress code, and ethical things. Very amazing that the students can adapt in the best effort,” tutur Afit.
Apresiasi dari Mitra
Salah satu kepala sekolah mitra UAD, Saijan, S.Ag., M.S.I. dari SD Muhammadiyah Nitikan, menyampaikan apresiasi terhadap program ini. Ia juga mengapresiasi mahasiswa inbound yang dapat beradaptasi dengan baik selama praktik mengajar di sekolahnya.
“Terima kasih kepercayaan dari UAD kepada kami sebagai mitra, dan sungguh menjadikan warna yang cukup berbeda di sekolah kami. Dan cukup luar biasa penyesuaian diri dari para mahasiswa. Dan tentu kita berharap bahwa ini program yang berkelanjutan,” kata Saijan.
Selain itu, perwakilan dari Capiz State University, Alunar Villawala, mengungkapkan apresiasinya atas kesempatan mengikuti program SEA Teacher.

Mahasiswa dari Capiz State University, Alunar Villawala (Foto: Humas FKIP UAD)
“Thank you for accommodating us here in Indonesia. Thank you for providing our needs. Thank you for caring us. Thank you for everything that you have done for us,” ungkap Alunar.
Acara tersebut berakhir dengan penyerahan penghargaan kepada para mitra sebagai bentuk apresiasi. Penghargaan ini diberikan kepada perwakilan sekolah mitra dan para mahasiswa inbound. Momen ini menegaskan kontribusi FKIP UAD dalam membangun kolaborasi internasional di bidang pendidikan.
Baca juga: FKIP UAD Terima 19 Mahasiswa SEA Teacher Batch 10
(qila)