Suasana seminar (Dok. Kabar FKIP)
Minggu, 25 September 2011 Auditorium Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menjadi tempat acara seminar dan lokakarya yang membahas Hukum Humaniter Internasional. Acara yang dilaksanakan atas kerja sama antara Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Prodi PPKN), Palang Merah Indonesia, dan International Commite of Cross (ICRC) ini mendapat sambutan yang luar biasa dari segenap sivitas akademika, terbukti tidak hanya mahasiswa dan dosen dari UAD yang mengikuti seminar namun juga dari universitas lain. Seminar ini mengangkat tema “Kontribusi Hukum Humaniter Internasional, Hukum Islam dan Nilai-Nilai Pancasila dalam Membangun Karakter Bangsa”. Seminar ini mengundang pemateri-pemateri hebat, yakni Rina Rusman (Legal Advisor ICRC Jakarta), N. Satria Abdi, S.H., M.H., dan Prof. Dr. Sudjito (guru besar Hukum UGM). Read more