FKIP Goes To School: Kuatkan Pemahaman Kesehatan Mental di SMAN 1 Semanu
Dalam upaya meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan kesehatan mental, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan kegiatan “FKIP Goes To School”. Salah satu destinasi pada Selasa (2/1/24) adalah SMAN 1 Semanu, Gunungkidul. Kegiatan ini merupakan momen penting bagi siswa-siswi SMAN 1 Semanu untuk mendapatkan informasi mengenai dua aspek krusial, yakni kesehatan mental dan reproduksi remaja.
Narasumber pada kegiatan ini adalah Dr. Akhmad Fajar Prasetya, S.Pd. M.Pd., seorang Dosen Program Studi Bimbingan dan Konseling. Dalam materinya, Dr. Fajar membahas berbagai aspek terkait kesehatan mental. Pembahasan tersebut mencakup pemahaman kondisi psikologis, cara mengatasi stres, dan pentingnya menjaga keseimbangan emosional. Selain itu, Ia juga memberikan informasi yang relevan tentang kondisi reproduksi remaja yang dapat mempengaruhi kesehatan mental.
Dr. Fajar juga memberikan contoh kasus dan skenario praktis untuk memperjelas materi yang Ia sampaikan. Dengan pendekatan yang interaktif, para siswa SMAN 1 Semanu dengan nyaman berdiskusi mengenai isu-isu terkini. Berbagai pertanyaan para siswa ajukan kepada Dr. Fajar menunjukkan antusiasme para siswa mengikuti kegiatan ini.
Selain pemaparan materi oleh Dr. Fajar, pada kesempatan ini FKIP juga mengenalkan 11 program studi yang FKIP miliki. 11 Program Studi tersebut antara lain S1 Bimbingan dan Konseling, S1 Pendidikan Fisika, S1 Pendidikan Bahasa Inggris, S1 Pendidikan Biologi, S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, S1 Pendidikan Matematika, S1 Pendidikan Guru dan Sekolah Dasar, S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, S1 Pendidikan Vokasional Teknologi Otomotif, dan S1 Pendidikan Elektronika dan Informatika.
(ql Humas FKIP UAD)