Kunjungan SMKN Kartoharjo ke PVTE PVTO FKIP UAD
FKIP UAD – Rabu (15/06/2022), Program Studi Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika (PVTE) Pendidikan Vokasional Teknik Otomotif (PVTO), dan Magister Pendidikan Guru Vokasional (MPGV) mendapat kunjungan dari SMKN Kartoharjo, Magetan, Jawa Timur. Kunjungan sekaligus juga penandatanganan MoU ini bertempat di Amphitarium Universitas Ahmad Dahlan. FKIP UAD berharap dengan adanya kerjasama ini semakin maju bersama SMKN Kartoharjo.
Kaprodi PVTO PVTE, Dr. Budi Santosa memulai acara dengan sambutan. “Harapan kami dengan adanya kunjungan ini SMKN Kartoharjo dapat mengenal lebih dekat dengan FKIP UAD. Sehingga, dapat melihat secara langsung dan dapat memberikan wacana yang lebih.” Sambutnya.
Dr. Dody Hartanto, M.Pd., selaku Wakil Dekan FKIP UAD juga memberikan sambutan sekaligus motivasi bagi siswa siswi SMKN Kartoharjo. Dody memaparkan, tentang UAD yang berdiri sejak tahun 1960 dengan berbagai torehan prestasi yang sudah dicapai. Ia juga menjelaskan dalam hal ini membuktikan bahwa UAD dapat bersaing dikancah nasional maupun internasional.
“Saya titip pesan ini untuk semua. UAD menjamin proses mahasiswanya dengan bimbingan, usaha, dan doa. Kuliah mungkin bukan segala-galanya, tapi juga dapat menjadi segala-galanya.” Tambahnya.
Drs. Nahar Surur, M.M. Kepala SMKN Kartoharjo menambahkan, terdapat 900 siswa dari keseluruhan. SMKN Kartoharjo berdiri sejak 2005 melalui SK Bupati Magetan juga dengan jurusan TKR, TBSN, Multimedia, dan Tata Boga. Nahar menambahkan harapannya untuk UAD, semoga UAD tetap berkibar, mahasiswanya bertambah, dosennya bersinar.
Pengenalan Tim Mobil Listrik Al Qorni
Acara berlanjut dengan pengenalan Tim Mobil Listrik Al Qorni yang merupakan kerjasama antara Prodi PVTE, PVTO, Pendidikan Matematika, dan Tekhnik Industri. Ilham Eko Prakoso, Ketua Tim Mobil Listik Al Qorni bersama dengan anggota timnya menjelaskan mengenai mobil listrik yang tim buat untuk dilombakan. Tim Mobil Listrik Al Qorni menorehkan prestasinya dalam Formula Electric Student Championship (FESC) – Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2022 di Jakarta yang memperoleh Juara Umum dua.
Barry Nur Setyanto, S.Pd., M.Pd. menutup acara dengan Sosialisasi dari Program Studi PVTE. Tim Mobil Listrik Al Qorni juga memperlihatkan mobil listrik buataanya kepada siswa SMKN Kartoharjo di halaman kampus Univeristas Ahmad Dahlan.
“Program Studi PVTE merupakan prodi yang unggul nasional dan berkualitas internasional dalam pendidikan, juga pada proses pembelajaran, dan pengembangan ilmu bidang teknik elektronikal. Oleh karena itu, PVTE mempersiapkan lulusan untuk siap berkarir pada sektor pendidikan, industri, dan technopeneur.” Ujar Barry dalam Sosialisasi tersebut.
Salah satu siswa jurusan TKR SMKN Kartoharjo, Yudistira Prasetya memberikan kesannya juga umpan balik kepada Tim Humas FKIP setelah mengikuti serangkaian acara yang sudah disiapkan. Yudis menuturkan kesannya setelah mengikuti acara tersebut. Ia berpendapat merasa senang mengetahui dan juga dapat mempelajari ilmu-ilmu yang ia pelajari di PVTE maupun PVTO FKIP UAD. Ia dapat mengambil pembelajaran tersebut juga dapat dibuat sebagai pengalaman yang berharga di massa depan. (SS)