• INFO UAD
  • PMB UAD
  • ar
  • en
  • id
FKIP UAD
  • Home
  • Profil
    • Visi, Misi, dan Tujuan
    • Pimpinan Fakultas
    • Program Studi
    • Tenaga Pengajar
  • 3P
    • Publikasi
      • Jurnal
    • Prosiding
    • Rilis Buku
    • Penelitian & Pengabdian
  • Akademik
    • Administrasi Evaluasi OBE
      • Sarjana
        • S-1 PBI
        • S-1 PBSI
        • S-1 BK
        • S-1 PPKN
        • S-1 PMAT
        • S-1 PFIS
        • S-1 PBIO
        • S-1 PGSD
        • S-1 PGPAUD
        • S-1 PVTO
        • S-1 PVTE
      • Magister
        • S-2 PFIS
        • S-2 PGV
        • S-2 PBI
        • S-2 MP
        • S-2 BK
        • S-2 PMAT
      • Doktoral
    • Kalender Mutu FKIP
    • Kalender Akademik
    • Pedoman Akademik
    • Jadwal Kuliah
    • E-Learning
    • Kurikulum
    • Laboratorium FKIP UAD
    • Road Map FKIP
    • Petunjuk Teknis TA Publikasi
    • Sanksi Administrasi Pelaku Kekerasan Seksual
  • Kerjasama
  • Kemahasiswaan
    • Organisasi Mahasiswa
  • Alumni
    • Tracer Alumni
    • Insiprasi Alumni
  • Informasi
    • e-Counseling
    • Pelayanan
      • Peminjaman Ruang
      • Surat Menyurat Online
      • Surat Tugas Dosen
      • Legalisir Online
    • Kirim Berita
    • Pengumuman
    • Unduh
      • Form
      • Surat Keputusan Akademik
  • Admisi & PMB
    • Pendaftaran Mahasiswa Baru
    • Program FastTrack
  • Search
  • Menu Menu

Bootcamp Pilmapres FKIP UAD Tahun 2023

13/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah menggelar Bootcamp Pilmapres FKIP Tahun 2023 pada Minggu(12/11). Acara yang bertujuan untuk memilih mahasiswa berprestasi tingkat fakultas ini berlangsung di Laboratorium Komputer  PPG UAD. Sebanyak 11 Program Studi di lingkungan FKIP mengirimkan 3 mahasiswa untuk mengikuti ajang pilmapres ini.

Hadir sebagai  narasumber, Zaenab Amatillah Radhiya, S.Pd., salah satu lulusan terbaik dari Program Studi Bimbingan dan Konseling, dan Nur Rifai Akhsan, M.Ed., dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris. Dr. Suyatno, M.Pd.I., selaku Wakil Dekan I FKIP, memulai acara dengan sambutan pembuka. Dr. Caraka Putra Bhakti, M.Pd., selaku Ketua Tim, melanjutkan dengan pengantar mengenai Pilmapres (Pemilihan Mahasiswa Berprestasi).

Pilmapres merupakan salah satu upaya untuk mendukung kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) oleh Kemdikbudristek. MBKM mendorong mahasiswa untuk tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga menjadi individu yang kreatif, inovatif, berdaya saing tinggi, dan berkarakter. Pilmapres bagi Program Sarjana tahun ini berfokus pada sinergi asesmen bagi kemampuan yang masyarakat perlukan.

Oleh karena itu, pada bootcamp ini Zaenab memberi pengarahan mengenai Capaian Unggulan (CU) yang mahasiswa perlu siapkan. Terdapat 7 bidang yang menjadi penilaian pada CU. Ketujuh bidang tersebut yaitu kompetisi, pengakuan, penghargaan, organisasi, karya, pemberdayaan, dan kewirausahaan. 

Kemudian Rifai menambahkan terkait Gagasan Kreatif (GK) yang mahasiswa perlu ajukan. GK berupa karya ilmiah hasil tulisan mandiri dan asli, serta belum pernah diikutsertakan dalam lomba mana pun. Karya ilmiah ini berisi uraian konsep atau strategi yang berlandaskan penalaran logis dan data yang akurat.

Suasana Bootcamp Pilmapres FKIP

Acara berakhir dengan sesi diskusi. Sebanyak 29 peserta aktif bertanya kepada Zaenab dan Rifai terkait berkas ajuan pilmapres. Batas unggah berkas ajuan Pilmapres melalui google from pada Senin (20/11).

Lihat kabar terkini lainnya di Web FKIP UAD
(ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita_1-2.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-13 10:55:032023-11-13 10:55:03Bootcamp Pilmapres FKIP UAD Tahun 2023

International Guest Lecture, S-2 PBI Hadirkan Senior Lecturer dari Monash University

12/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi S-2 Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil gelar International Guest Lecture (30/10). Berlangsung secara online melalui Zoom Meeting, mereka menghadirkan narasumber internasional yaitu Dr. Dat Bao, Senior Lecturer dari Monash University, Australia. Kuliah tamu ini bertajuk “Evaluating Speaking Activities in EFL Textbooks: Using Bao’s Framework”.

Fokus utama pada kuliah tamu ini adalah evaluasi aktivitas berbicara (speaking) dalam buku teks Bahasa Inggris sebagai bahasa asing (EFL). Evaluasi ini menggunakan kerangka yang telah Dr. Dat Bao kembangkan sebelumnya.

Drs. Bambang Widi Pratolo, M.Hum., Ph.D., sebagai Ketua Panitia, mengawali acara tersebut dengan sambutan pembuka dan ucapan selamat datang. Sebagai MC, Tessana Agustiningrum, S.Pd., mengatur jalannya acara bersama moderator, Suci Mawaddah, S.Pd. Keduanya merupakan mahasiswa S-2 PBI UAD.

Kemudian, Dr. Dat Bao mengambil alih acara. Pada agenda utama tersebut, Ia mempresentasikan kerangka evaluasi aktivitas speaking yang telah ia kembangkan sebelumnya. Dalam presentasinya, ia menekankan pentingnya buku teks EFL yang fleksibel dan relevan dengan budaya. Dr. Dat Bao juga menyoroti masalah umum yang ada dalam kontem buku terkait keterampilan speaking.

Selanjutnya, berlangsung sesi diskusi bersama. Sekitar lebih dari 100 mahasiswa dan akademisi aktif berpartisipasi untuk bertanya dan menjawab pertanyaan dari Dr. Dat Bao.

International Guest Lecture ini berakhir dengan penyampaian kesimpulan dari hasil diskusi sebelumnya. Tidak lupa, Dr. Dat Bao menyampaian rasa terima kasih atas kesempatan menjadi narasumber pada acara ini.

Lihat berita lainnya di Web FKIP UAD

(ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-2-2.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-12 20:12:182023-11-12 20:12:18International Guest Lecture, S-2 PBI Hadirkan Senior Lecturer dari Monash University

3 Dosen PGPAUD UAD Raih Beasiswa Micro-Credential LPDP di Western Sydney University, Australia

11/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tiga dosen Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mendapatkan beasiswa micro-credential dari Lembaga Pembiayaan Dana Pendidikan (LPDP). Tiga dosen tersebut adalah Ega Asnatasia Maharani, Avanti Vera Risti Pramudyani, dan Intan Puspitasari. Program beasiswa ini menawarkan dua tema utama, yakni literasi dan numerasi. Ketiga dosen PGPAUD UAD ini memilih untuk fokus pada tema literasi, yang relevan dengan roadmap kegiatan tridharma masing-masing.

Dalam program ini, para dosen menerima bimbingan dari dua pengajar asal Western Sydney University, Australia yaitu Dr. Lynde Tan dan Jacqueline D’Warte, Ph.D. Program ini berlangsung selama enam minggu secara daring, dari bulan September hingga Oktober 2023. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan para dosen pengajar Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam bidang literasi, yang merupakan keterampilan penting dalam mengajar calon guru.

Intan Puspitasari menyatakan bahwa mereka bersyukur atas kesempatan mendapatkan beasiswa LPDP ini. Ia juga berharap dengan beasiswa ini mereka dapat berkontribusi lebih baik dalam proses pembelajaran di kelas.

 “Tema literasi adalah aspek penting dalam dunia pendidikan, khususnya untuk masa depan anak usia dini. Dengan beasiswa ini, kami mendapatkan pemahaman lebih mendalam tentang literasi“, ungkap Intan.

Program ini memiliki dampak jangka panjang yang signifikan yaitu adanya peningkatan pengetahuan para dosen. Selain itu, tindak lanjut dari program ini meliputi produk luaran yang dapat mahasiswa PPG gunakan untuk meningkatkan keterampilan literasi mereka. Para dosen yang menerima beasiswa ini juga akan memberikan pelatihan literasi kepada masyarakat. Sehingga pengetahuan yang mereka peroleh dapat bermanfaat lebih luas.

dosn pgpaud

Program micro-credential melalui Zoom Meeting

Keberhasilan tiga dosen PGPAUD ini menjadi contoh komitmen UAD dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan persiapan generasi muda yang kompeten dalam literasi. Ini juga mencerminkan usaha UAD dalam mengembangkan sumber daya manusia di dunia pendidikan.

Lihat kabar terkini lainnya di Web FKIP UAD

(ip/ed:ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-6.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-11 15:38:162023-11-11 15:38:383 Dosen PGPAUD UAD Raih Beasiswa Micro-Credential LPDP di Western Sydney University, Australia

Tim PKM-PM PGPAUD UAD Melenggang Ke PIMNAS-36 Tahun 2023

11/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Tim mahasiswa dari Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) akan mewakili Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) tahun 2023. Ajang bergengsi bagi mahasiswa seluruh Indonesia ini akan berlangsung pada tanggal 26 November hingga 1 Desember 2023 di Universitas Padjajaran, Bandung. Lima mahasiswa yang terlibat dalam PKM bidang Pengabdian pada Masyarakat ini adalah Mitha Nurpitasari, Mariana Wahyu Listyati, Shalma Risanangta, Yulia Gesti Merkuri (Prodi PPKN), dan Diah Ayu Praharani. Para mahasiswa ini akan mempresentasikan inovasi terbaiknya di bawah bimbingan Avanti Vera Risti Pramudyani, M.Pd., dosen PGPAUD UAD.

Tim dari lintas semester ini mengusung judul “AVOID Game (Strategic Stave Off Kidnapping) sebagai Edukasi Pencegahan Penculikan Anak di TK ABA Danunegaran Yogyakarta”. Judul ini merespon terjadinya peningkatan kasus penculikan anak di Indonesia pada tahun 2018-2022 menurut data KPAI 2022. Selain itu, pernah terjadi empat kasus percobaan penculikan selama tahun 2023. Kasus tersebut menimbulkan keresahan orang tua akan keamanan anak di tempat umum. Hal ini juga tidak terlepas dari informasi adanya percobaan penculikan anak di sekitar TK ABA Danunegaran.

AVOID Game ini menjadi salah satu inovasi karya mahasiswa untuk mengatasi fenomena penculikan anak. Game ini menambah pengetahuan dan pemahaman siswa, guru, serta orang tua tentang pentingnya pencegahan penculikan anak. Selain itu, game ini memberikan pembekalan mengenai langkah yang perlu siswa ambil untuk mencegah penculikan anak. Langkah-langkah tersebut Tim PKM-PM kemas dengan metode yang menyenangkan.

Avanti Vera, sebagai dosen pembimbing, berharap bahwa produk yang mereka hasilkan dapat menjadi salah satu upaya mencegah penculikan anak.

“Ke depan produk game ini dapat dijadikan sebagai materi Penguatan Profil Pelajar Pancasila dalam dimensi Kebhinekaan Global”, tambah Avanti Vera.

Saat ini, Tim PKM-PM, dengan Mitha sebagai ketua, ini tengah menyiapkan program pencegahan penculikan anak.

“Harapannya tim mendapatkan medali emas dan membawa pulang piala bergilir.”, ujar kelima mahasiswa berprestasi ini.

Lihat kabar prestasi lainnya di Web FKIP UAD
(ip/ed:ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/IMG_0142.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-11 14:12:452023-11-13 11:21:25Tim PKM-PM PGPAUD UAD Melenggang Ke PIMNAS-36 Tahun 2023

SEA Teacher: Opening Ceremony Batch 9 Periode 3 Sambut 3 Mahasiswi Thailand

07/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menerima mahasiswa pertukaran (Inbound) dalam program SEA Teacher. Pada Opening Ceremony SEA Teacher Batch 9 Periode 3 yang berlangsung pada Selasa (7/11/23), FKIP menyambut 3 mahasiswi dari Valaya Alongkorn Rajabhat University (VRU), Thailand. Ketsara Tapkhwa, Phonthira Nueakowai, dan Julawan Jangaen hadir bersama 2 student buddies dari FKIP.

Pada awal acara, Fariz Setiawan, M.Pd., koordinator Inbound Activity SEA Teacher, menjelaskan mengenai program SEA Teacher kepada ketiga mahasiswi Thailand tersebut. Fariz menerangkan bahwa mereka akan melakukan praktik mengajar di SD Muhammadiyah Wirobrajan 3 Yogyakarta. Beliau juga menunjukkan struktur program yang akan mereka jalani selama 3 minggu kedepan.

Fariz Setiawan, M.Pd

Dekan FKIP, Muhammad Sayuti, S.Pd., M.Pd., M.Ed., Ph.D., menyambut ramah ketiga mahasiswi inbound tersebut. Dalam sambutannya, Ia berharap kunjungan mereka ke UAD dapat bermanfaat untuk karir mereka. Beliau juga berharap, bahwa program ini selain dapat menyambung hubungan antara UAD dan VRU, juga memperkuat ikatan Indonesia dengan Thailand.

“Hope you enjoy the program and Yogyakarta City“, ucap Sayuti di akhir sambutannya.

Rohimah, S.Pd., Kepala SD Muhammadiyah Wirobrajan 3 Yogyakarta, memberikan kesan dan pesan kepada Ketsara, Phonthira, dan Julawan. Beliau mengungkapkan bahwa SD Muhammadiyah Wirobrajan 3 Yogyakarta menerima mereka dengan senang hati. Baginya, program ini dapat menjadi contoh bentuk toleransi kepada para siswa.

Kemudian, ketiga mahasiswi inbound turut memperkenalkan diri masing-masing. Begitu juga dengan student buddies mereka, Ahmad dan Khaisya, yang akan menemani mereka selama program ini. Opening Ceremony SEA Teacher Batch 9 Periode 3 berakhir dengan pengambilan dokumentasi bersama ketiga mahasiswi inbound.

Muhammad Sayuti, S.Pd., M.Pd., M.Ed., Ph.D., Rohimah, S.Pd, dan mahasiswi VRU

Lihat kabar SEA Teacher lainnya di Web FKIP UAD

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/IMG_0130.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-07 17:35:182023-11-07 17:35:18SEA Teacher: Opening Ceremony Batch 9 Periode 3 Sambut 3 Mahasiswi Thailand

SEA Teacher: FKIP Kirim Lagi 3 Mahasiswi PMat ke Thailand

06/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali mengirimkan mahasiswanya ke luar negeri dalam program SEA Teacher. Mulai 15 Agustus hingga 12 September 2023, tiga mahasiswa Pendidikan Matematika melaksanakan Program SEA Teacher Batch 9 di Thailand. Nur Muna Afifah Erdin, Novia Kencana Sari, dan Nur Asiska mendapatkan penempatan di Valaya Alongkorn Rajabhat University (VRU), Thailand. Dalam rentang waktu sebulan tersebut, mereka melakukan praktik mengajar di VRU Demonstration School sebanyak 6 kali seminggu.

Selama praktiknya, mereka menyampaikan silabus dan media pembelajaran yang sudah mereka siapkan sebelumnya. Dalam kesempatan tersebut, mereka juga mengenalkan permainan tradisional Indonesia bernama Congklak kepada para siswa. Muna, Novia, dan Siska juga berkesempatan untuk mengamati beberapa perilaku siswa saat belajar. Selain itu, mereka saling bertukar informasi mengenai budaya dan bahasa Thailand dan Indonesia.

Praktik Mengajar Sea Teacher. Sumber: [1], [2]

Dalam program SEA Teacher ini, mereka tidak hanya melakukan praktik mengajar, tetapi juga mengikuti berbagai acara di Thailand. Muna, Novia, dan Siska menghadiri Food Festival di VRU Demonstration School. Mereka mencicipi berbagai makanan yang para siswa buat dengan kreativitasnya. 

Selain itu, mereka juga hadir pada Fashion Show yang sekolah tersebut adakan. Para siswa mengenakan gaun berjalan di karpet merah dengan percaya diri. Pada acara itu, para siswa tampak seperti model profesional, menurut Muna. Baginya, VRU Demonstration School ini benar-benar melatih kreativitas siswanya.

Nur Muna Afifah Erdin, Novia Kencana Sari, dan Nur Asiska. Sumber: [2]

SEA-Teacher (Pre-Service Student Teacher Exchange in Southeast Asia) memberikan kesempatan kepada calon guru mahasiswa dari berbagai universitas di Asia Tenggara untuk mengajar di sekolah-sekolah di Asia Tenggara. Program ini ditujukan untuk mahasiswa semester 4 program studi matematika, sains, bahasa inggris, dan pendidikan pra-sekolah. 

(ql)

Sumber:
[1] Erdin, Nur Muna. 2023. https://nurmunaafifahseateacherbatch9.wordpress.com/. Akses 2 November 2023.
[2] Asiska, Nur. 2023. https://plp2pmat.blogspot.com/. Akses 2 November 2023.

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-1-1.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-06 21:20:202023-11-06 21:20:20SEA Teacher: FKIP Kirim Lagi 3 Mahasiswi PMat ke Thailand

SEA Teacher: 2 Mahasiswa FKIP Praktik Ajar di USANT, Filipina

06/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Dua mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) terbang ke Filipina pada 22 Agustus 2023 dalam program SEA Teacher 2023. Saniatul Arnikmah Asmuni (Pendidikan Bahasa Inggris) dan Ego Andoris (Bimbingan dan Konseling) melaksanakan SEA Teacher Batch 9 di University of Saint Anthony (USANT), Filipina. Program tersebut berlangsung selama 1 bulan, hingga 18 September 2023.

Opening Ceremony menyambut mereka dengan meriah. Vice President of Academic Affairs, Dr. Jose B. Ballesteros memberikan sambutan ramah kepada Sania dan Ego. Pada hari pertama, Sania dan Ego melakukan Campus Tour bersama student buddies mereka. Mereka mengunjungi berbagai fasilitas yang USANT miliki, seperti lapangan olahraga, kolam renang, kebun, mini hotel, dan lain sebagainya. 

Kemudian, mereka juga melakukan City Tour mengelilingi Iriga City. Sania dan Ego pergi ke Bambusetum Park, Cagsawa Ruins, Mayon, SM Mall Legazpi, dan Albay Park and Wildlife. Berbagai hidangan khas Filipina tidak lupa mereka cicipi selama kunjungan tersebut.

Sania dan Ego bersama para siswa USANT Junior High School. Sumber:[1][2]

Selama program SEA Teacher, Sania dan Ego mendapatkan penempatan untuk praktik mengajar di USANT Junior High School. Sania berkesempatan untuk praktik mengajar pada Grade 7. Ia kenalkan legenda-legenda di Indonesia kepada para siswa, seperti Legenda Candi Prambanan, yaitu Bandung Bondowoso dan Roro Jonggrang. Sedangkan Ego melakukan praktik mengajar pada Grade 10. Ia mengajar pada tiga kelas berbeda dengan topik pembelajaran yang sama, yaitu “Life is About Choice”. Ia mengajak para siswa berdiskusi mengenai cara membuat pilihan dalam hidup.

Lihat kabar SEA Teacher lainnya di Web FKIP UAD

Selain melakukan praktik mengajar, Sania dan Ego juga berkesempatan untuk hadir di berbagai seminar yang USANT selenggarakan. Mereka juga mengunjungi Rinconada National Technical Vocational School (RNTVS), sekolah publik terbesar di Iriga City. Mereka tidak hanya mengamati proses belajar di sana, tetapi juga ikut mempelajari bahasa Tagalog. 

Closing Ceremony. Sumber: [1]

Program SEA Teacher mereka berakhir dengan Closing Ceremony di USANT. Berbagai penampilan dari USANT tampak memeriahkan acara. Sania dan Ego juga ikut meramaikan acara dengan penampilan Maumere Dance.

(ql)

Sumber:
1. Asmun, Saniatul Arnikmah. 2023. https://saniatulaa.blogspot.com/. Akses 4 November 2023.
2. Andoris, Ego. 2023. https://egoando18.blogspot.com/. Akses 4 November 2023

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Berita-3.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-06 21:09:462023-11-06 21:09:46SEA Teacher: 2 Mahasiswa FKIP Praktik Ajar di USANT, Filipina

Pelepasan Calon Wisudawan/Wisudawati FKIP Periode I November 2023/2024

03/11/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar Pelepasan Calon Wisudawan/Wisudawati Periode I November 2023/2024, Kamis (02/11/23). Bertempat di Ballroom Sahid Hotel Raya, sebanyak 578 calon wisudawan/wisudawati hadir merayakan pelepasan mereka.

Hadir pada acara ini Dekan, Wakil Dekan I dan II, serta Ketua dan Sekretaris Program Studi S1 dan S2 FKIP. Hermanto, M.Hum., selaku MC, membuka acara dengan bahagia. Penampilan pembuka dari Jannah and Friends menyambut kedatangan para calon wisudawan/wisudawati.

Eko Nur Sulistiyo, M.Pd, Ketua Panitia Acara, memberikan sambutan dengan hangat. Eko mengharapkan wisudawan/wisudawati FKIP periode November 2023 dapat menjadi insan cendekiawan. Beliau menutup sambutan dengan beberapa pantun untuk memeriahkan suasana.

Jannah and Friends

Acara dilanjutkan dengan penyerahan piagam kepada calon wisudawan/wisudawati dengan IPK terbaik. Terdapat 12 wisudawan terbaik Program Studi S1. Pramesti Indha Prakarti (IPK 3.76) dari Pendidikan Fisika. Dhiva Ayu Ramadhani (IPK 3.88) dari Pendidikan Bahasa Inggris. Adella Puspa Setyawati (IPK 3.90) dari Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Fika Pita Loka (IPK 3.90) dan Na’imatul Jannah (IPK 3.90) dari Pendidikan Biologi. Ananda Riski Hakim (IPK 3.93) dari Pendidikan Vokasional Teknologi Otomotif. Desti Fitri Arini (IPK 3.94) dari Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Suroto (IPK 3.96) dan Whindy Ardhelyna Pasha (IPK 3.96) dari Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Zaenab Amatillah Rodhiyya (IPK 3.97) dari Bimbingan dan Konseling. Lina Rachmawati (IPK 3.99) dari Pendidikan Matematika. Miftahul Ichlas (IPK 3.99) dari Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini.

Sedangkan pada Program Studi S2 memiliki 5 wisudawan terbaik. Eka Mayasari (IPK 3.78) dari Magister Pendidikan Guru Vokasi. Rizka Nuzul Islamiyati (IPK 3.88) dari Magister Pendidikan Fisika. Doni Susanto (IPK 3.93) dari Magister Pendidikan Matematika. Heri Riskianto (IPK 3.97) dari Magister Pendidikan Bahasa Inggris. Romanto (IPK 3.98) dari Magister Manajemen Pendidikan.

pelepasan fkip

Mahasiswa IPK Terbaik S2 dan S1 FKIP

Lihat kabar terkini lainnya di Web FKIP UAD

Miftahul Ichlas, sebagai mahasiswa berprestasi, menyampaikan kesan dan pesan mewakili para calon wisudawan/wisudawati. Miftahul mengucapkan rasa terima kasih kepada dosen-dosen yang telah menjadi orang tua kedua bagi mahasiswa FKIP. Ia juga mengingatkan kepada para calon wisudawan/wisudawati untuk bersyukur atas predikat dan nilai yang telah mereka capai. 

“Apapun predikat lulusan kita, kita yakini bahwa itulah yang terbaik yang dapat kita capai”, ucap Miftahul di hadapan para calon wisudawan/wisudawati.

Dekan FKIP, Muhammad Sayuti, S.Pd., M.Pd., M.Ed., Ph.D., memberikan sambutan dengan inspiratif. Beliau memberikan beberapa pesan untuk calon wisudawan/wisudawati dan mendoakan kesuksesan mereka.

“Walaupun sudah lulus, jangan berhenti belajar. Jangan diam, aktiflah menjemput masa depan. Ingat silaturahmi. Entengan, ringan hatilah. Sayangi dan hormati orang tua. Jaga ibadah”, pesan Sayuti.

pelepasan fkip

Miftahul Ichlas

Kemudian, Muhammad Najih Farihanto, S.I.Kom., M.A., mengambil alih acara inti. Dengan tema acara ”Next Educator and Content Creator”, Tiktokers Dosenspekbocil itu membawa calon wisudawan untuk memahami bahwa seorang guru juga dapat menjadi content creator. Menurutnya, dunia pendidikan sudah sangat berubah. Memasuki era digital, kini dunia pendidikan mulai merambat ke kursus online. Digital transformation telah mengubah pola pikir dan kepribadian masyarakat.

“Start recording your content now”, tegas Najih.

Najih juga mengajak para calon wisudawan untuk berani terjun ke era digitalisasi. Baginya, dengan berbagai ilmu dan pengetahuan yang calon wisudawan miliki, konten sosial media mereka pasti dapat bermanfaat bagi masyarakat.

Selain itu pada acara pelepasan wisudawan/wisudawati FKIP ini, Najih juga memberikan berbagai saran untuk memulai personal branding. Ia menjelaskan bahwa, know yourself, be different, dan know your audience penting untuk membuat personal branding yang kuat. Berbagai contoh konten juga ia tampilkan untuk menunjukkan bahwa siapapun dapat membuat konten yang viral dan bermanfaat.

Muhammad Najih Farihanto, S.I.Kom., M.A.

Acara berakhir dengan doa bersama Dikdik Baehaqi Arif, M.Pd. sebagai pemandu. Para calon wisudawan/wisudawati dengan khusyu’ mengamini doa hingga meneteskan air mata kebahagiaan. Selanjutnya, para calon wisudawan/wisudawati melakukan foto bersama untuk dokumentasi pelepasan program studi FKIP. 

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/Pelepasan-FKIP-5.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-11-03 16:34:432023-11-03 16:34:43Pelepasan Calon Wisudawan/Wisudawati FKIP Periode I November 2023/2024

Rangkul Peran Wali, BK UAD Gelar Sapa Wali Mahasiswa Angkatan 2023

30/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan mengadakan pertemuan dengan wali mahasiswa angkatan 2023, Jumat (20/10/23). Pertemuan tersebut bernama “Sapa Wali Mahasiswa Angkatan 2023 Prodi BK FKIP UAD”. Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk mengenalkan prodi dan sistematika peran wali dalam proses perkuliahan mahasiswa di Prodi BK FKIP UAD.

Hadir pada kegiatan ini yaitu Ketua Program Studi (Kaprodi) BK FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., beserta Sekretaris Program Studi (Sekprodi) BK FKIP UAD, Dr. Muya Barida, M.Pd., sebagai pimpinan sekaligus pengisi acara pada kegiatan tersebut. Selain itu, hadir pula Agus Ria Kumara, M.Pd, sebagai wali kelas A, Dr. Cara Putra Bhakti, M.Pd., sebagai wali kelas B, Rohmatus Naini, M.Pd., sebagai wali kelas C, dan Arif Budi Prasetya, M.Pd., sebagai wali kelas D. Sejumlah 100 lebih wali mahasiswa hadir dalam pertemuan tersebut untuk menerima materi dan diskusi terkait dengan peran wali dalam proses perkuliahan mahasiswa.

Irvan Budhi Handaka, M.Pd. membuka dan mempimpin acara. Kemudian beliau memberikan penjelasan terkait dengan Profil Prodi BK FKIP UAD. Selain itu beliau menyampaikan peran wali mahasiswa dalam proses perkuliahan mahasiswa, termasuk pemantauan wali terhadap proses belajar mahasiswa. Pemantauan tersebut dapat terakses melalui Portal Akademik UAD menggunakan akun wali.

Lihat kabar terkini lainnya di Web FKIP UAD

Selanjutnya, terdapat sesi pengenalan Dosen Wali atau Dosen Pembimbing Akademik (DPA) untuk masing-masing kelas. Masing-masing DPA menjelaskan terkait dengan mekanisme DPA dalam mendampingi mahasiswa untuk proses perkuliahan di Prodi BK FKIP UAD.

Dr. Muya Barida, M.Pd. menambahkan bahwa, Prodi BK berupaya semaksimal mungkin untuk membimbing mahasiswa dalam proses belajar. Tidak hanya pada sisi akademik, tetapi juga pada sisi keagamaan. Hal ini terlaksana melalui mata kuliah Al Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) di UAD.

Kegiatan berakhir dengan sesi diskusi dan tanya jawab oleh wali mahasiswa dengan Kaprodi, Sekprodi, dan DPA tiap kelas. Diskusi tersebut untuk menekankan penjelasan mekanisme peran wali dalam proses perkuliahan mahasiswa di Prodi BK.

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/BK-7.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-30 21:06:342023-10-30 21:06:34Rangkul Peran Wali, BK UAD Gelar Sapa Wali Mahasiswa Angkatan 2023

Benchmarking S1 PMat dengan Dept. Matematika University of Toronto

30/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Ketua Program Studi S1 Pendidikan Matematika (S1 PMat) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Dr. Puguh Wahyu Prasetyo, M.Sc., baru-baru ini (20/10/23) melaksanakan kegiatan benchmarking yang inovatif dengan Departemen Matematika University of Toronto.

Langkah ini Dr. Puguh ambil dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di program studi tersebut. Dalam kegiatan tersebut, Dr. Puguh melakukan perbandingan dengan salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di dunia, yaitu University of Toronto. Universitas ini menduduki peringkat kelima dunia versi National Taiwan University ranking.

Program studi S1 PMat di UAD dan (Bachelor Program) Departemen Matematika di University of Toronto memiliki kesamaan profil lulusan, yaitu sebagai pendidik matematika. Oleh karena itu, pada benchmarking ini yang menjadi topik pembahasan yaitu perbandingan berbagai aspek pendidikan. Mulai dari kurikulum, pelaksanaan pendidikan dan pengajaran, hingga manajemen pengelolaan kelas. 

Hadir sebagai narasumber utama, Prof. Joe Repka, Ph.D., senior associate chair (Bachelor Program) Departemen Matematika University of Toronto. Dengan pengalamannya yang luas dalam bidang pendidikan matematika, Prof. Joe memberikan wawasan berharga tentang praktik terbaik yang dapat Prodi PMat terapkan.

Lihat kabar terkini lainnya di Web FKIP UAD

Salah satu aspek menarik dari kegiatan ini adalah observasi langsung melalui kegiatan sit-in di kelas Prof. Joe. Hal ini memberikan kesempatan bagi pihak UAD untuk melihat secara langsung metode pengajaran yang sukses dan strategi yang telah terbukti di University of Toronto. 

Kegiatan benchmarking ini memiliki tujuan yang sangat jelas, yaitu meningkatkan kualitas Program Studi S1 PMat FKIP UAD. Baik dalam pendidikan dan pengajaran, maupun dalam manajemen kurikulum dan kelas. Dengan mengadopsi praktik terbaik dari University of Toronto, harapannya program studi ini dapat memberikan pendidikan matematika yang lebih berkualitas dan sesuai dengan tuntutan masa depan.

Benchmarking ini adalah langkah yang positif dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya dalam bidang pendidikan matematika. Kolaborasi ini dapat menjadi salah satu tonggak penting dalam menghasilkan lulusan yang unggul dan berkualitas di bidang pendidikan matematika.

(kh/ed:ql)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/PMat-7.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-30 20:48:092023-10-30 20:48:09Benchmarking S1 PMat dengan Dept. Matematika University of Toronto

Tingkatkan Kualitas Mahasiswa: BK UAD Gelar Seminar Praktisi Mengajar

30/10/2023/by Rizqa Tsaqila Aulia Haq

Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Keilmuan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah mengikuti Seminar Praktisi Mengajar mata kuliah Manajemen Bimbingan dan Konseling pada Jumat (20/10/23). Kegiatan ini berlangsung di Amphitheater Fakultas Kedokteran UAD dengan Dr. Caraka Putra Bhakti, M.Pd. sebagai dosen pengampu.

Pelaksanaan Seminar Praktisi Mengajar ini bertema “Implementasi Bimbingan Dan Konseling Inovatif Dan Adaptif di Kurikulum Merdeka”. Acara ini mempertemukan mahasiswa dengan narasumber berpengalaman dalam bidang Bimbingan dan Konseling, yaitu guru BK dari berbagai tingkatan sekolah di Yogyakarta.

Narasumber pertama adalah Ricky Prasetyo, S.Pd., guru BK SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. Narasumber kedua, Wahid Aditiono, S.Pd.Gr., guru BK SMP Negeri 12 Yogyakarta. Sementara narasumber ketiga adalah Ferry Adji Nugraho, S.Pd, guru BK SMK Negeri 1 Sewon.

Seminar BK Praktisi Mengajar ini memberikan mahasiswa kesempatan untuk lebih memahami praktik bimbingan dan konseling pada dunia nyata. Mereka tidak hanya memperoleh teori, tetapi juga mendapatkan wawasan praktis tentang penerapan ilmu bimbingan dan konseling.  Melalui seminar praktisi mengajar ini, mahasiswa dapat mengimplementasikan secara inovatif dan adaptif konsep bimbingan dan konseling dalam era Kurikulum Merdeka. Mereka juga dapat memahami mengenai pentingnya bimbingan dan konseling dalam tingkatan pendidikan. Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam mempersiapkan mahasiswa Prodi BK FKIP UAD untuk menjadi praktisi yang kompeten.

seminar bk

Narasumber seminar

(ql Humas FKIP UAD)

https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/BK-1-2.png 1080 1920 Rizqa Tsaqila Aulia Haq https://fkip.uad.ac.id/wp-content/uploads/logo-fkip.png Rizqa Tsaqila Aulia Haq2023-10-30 13:48:372023-10-30 13:48:37Tingkatkan Kualitas Mahasiswa: BK UAD Gelar Seminar Praktisi Mengajar
Page 53 of 120«‹5152535455›»

Cari

FKIP UAD

Kampus 4 (Kampus Utama)

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext.
Telepon : –
Faximille : 0274-564604
Email : info[at]fkip.uad.ac.id

Informasi Tentang

Universitas Ahmad dahlan

Portal Akademik

Calon Mahasiswa

Jadwal Kuliah

Kuliah Online

Journal @UAD

Digital Library

Repository

Conference @UAD

Statistik Pengunjung

  • 862818Total visitors:
  • 127Visitors today:
  • 9310Visitors per month:
  • 391Visitors per day:
  • 8Visitors currently online:

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

Scroll to top