DIREKTUR PEMBELAJARAN KEMENRISTEKDIKTI BERI KULIAH UMUM DI FKIP UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN
Direktur Pembelajaran, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Dirjen Belmawa), Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P. memberi kuliah umum di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta, Kamis (21/3). Adapun tema acara tersebut ialah “Revitalisasi Pendidikan Calon Guru pada Era Generasi 4.0” di Ruang Amphitarium, Lantai 9, Kampus IV UAD.
Dekan FKIP UAD Dr. Trikinasih Handayani, M.Si. menyambut baik acara kuliah tamu tersebut. Acara ini diikuti oleh seluruh civitas akademika FKIP UAD. Mulai dari perwakilan mahasiswa 9 program studi di lingkungan FKIP, dosen, hingga mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Guru (PPG). “Kami berharap, semoga ilmu dan informasi dari pihak Direktur Pembelajaran dapat kami manfaatkan untuk pengembangan lembaga FKIP UAD khususnya ke arah yang lebih baik,” ucapnya.
Dalam kuliah umumnya, Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P. menyampaikan, para dosen dan calon guru dituntut untuk mempelajari literasi baru dalam menghadapi era revolusi industri 4.0. Ada tiga literasi yang termasuk kategori “literasi baru”, yaitu literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia. “Jadi, tidak hanya cukup literasi lama sebagai modal dasar untuk berkiprah di masyarakat saat ini,” ujarnya. Selain itu, ada sosok pembelajar sepanjang hayat yang harus diterapkan pada calon guru yang akan mengajar generasi milenial.
Lebih lanjut, Direktur Pembelajaran, Dirjen Belmawa itu menegaskan, apa yang dibutuhkan dalam dunia kerja adalah kompetensi (skill) untuk masa depan. Proses pembelajaran diharapkan mampu mengajarkan keterampilan sosial, berinteraksi dengan berbagai budaya, memiliki literasi baru, dan etos belajar sepanjang hayat. “Mudah-mudahan FKIP UAD dapat mencetak calon guru yang memiliki kemampuan keterampilan di masa depan,” ucapnya. (Sudaryanto)