UIN Bandung Kunjungi BEM FKIP
Senat Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung (SMFTK UIN Bandung ) mengadakan kunjungan ke Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UAD (BEM FKIP UAD) Sabtu 8 Oktober 2011. Kunjungan itu bertajuk “Reaktualisasi Peran dan Fungsi Mahasiswa, Upaya Mewujudkan Organisasi yang Dinamis dan Produktif”.
Kegiatan ini merupakan sarana berbagi pengalaman dan pembelajaran antara SMFTK UIN Bandung dan BEM FKIP UAD. Topik yang dibahas antara lain langkah-langkah strategis kepengurusan masing-masing. BEM FKIP UAD mengetengahkan program “Relawan Pengubah”. Program itu bertujuan untuk menciptakan kader-kader baru militan dan siap aktif baik di tingkat program studi (HMPS), fakultas (BEM F), universitas (BEM U), atau tergabung dalam unit kegiatan mahasiswa (UKM) maupun kegiatan-kegiatan positif lainnya.
Ketua SMFTK UIN BAndung, Heru, menegaskan agar para aktivis memahami makna “mahasiswa”. Harapannya kinerja kepengurusan organinasi menjadi lebih maksimal dan semakin baik.
Sementara itu, Andi Irfana Ardi, selaku Gubernur BEM FKIP, berharap dengan adanya kunjungan ini semakin mempererat tali silaturahim kedua universitas. Ia jugaberharap keduanya dapat turut serta meningkatkan mutu pendiidkan di Indonesia.
Rombongan tamu SMFTK UIN Bandung diterima di Ruang Sidang Kampus 1 UAD. (*)
ko gak ada foto’y
selanjutnya dari BEM FKIP yang akan mengadakan kunjungan keluar,, agar mendapat pencerahan dan semangat baru,, 🙂