Tuliskan Cita-citamu Mulai dari Sekarang
Sabtu, 24 September 2011 di hall Kampus 2 UAD, Jalan Pramuka 42 Sidikan Yogyakarta, Badan Eksekutif Mahasiswa FKIP Dinas Pemuda Mahasiswa menjalankan salah satu program kerjanya yakni diskusi bersama mahasiswa FKIP. “Mahasiswa Aktivis Vs Mahasiswa Apatis” demikian tema pembahasan diskusi kali ini, materi yang disampaikan oleh Arief Saifudin Yudistira (Presidium Kawah Institute) membuat para audiens bertambah semangat mengikuti jalannya diskusi.
Diskusi ini akan rutin dilaksanakan oleh kepengurusan BEM FKIP, karena melalui diskusi seperti ini dapat menjadi salah satu wadah bagi mahasiswa FKIP untuk mendapatkan wacana-wacana baru dan bisa menumbuhkan semangat baru. “Seorang aktivis ialah seorang yang berani menentukan sikap dan langkah-langkah apa yang akan di raihnya dimasa datang, mulai sekarang tulislah apa yang menjadi cita-cita kalian dan semangat untuk meraihnya,” jelas Arief dalam materi yang disampaikan.
cita2_qu insyaallah jd dosen……
mudah2an cita2ku bs tercapai dg baik tdk sekedar angan2 saja…..
cita-cita ku jadi mentri pendidikan..
semoga tercapai .amin.